"Cuma ketika memang urusannya sama hukum, nah itu dia pasti akan ‘yang hati-hati lho’," terang Anji.
Tak ingin berlarut-larut, Anji sendiri tak masalah jika harus meminta maaf karena menyinggung banyak orang.
"Kayak kemarin yang masalah ada hubungannya dengan pewarta foto Indonesia kan, mereka sampai mengeluarkan surat dan gue minta maaf. Ya ini juga berhubungan dengan polisi gue minta maaf," jelasnya.
Setelah mendengar nasihat dari sang istri, Anji sendiri cukup sadar.
Karena menurut Anji, istrinya cukup bisa diandalkan karena sosoknya bisa menganilis lebih tajam suatu masalah.
"Tapi lo merasa pas bini lo menganggap takut ada masalah hukum, lo memang merasa ‘oh iya juga ya’ atau ‘nggak mungkin ada masalah hukum'," sahut Soleh Solihun.
"Bini gue itu adalah tukang analisis yang lebih dalam dari gue. Jadi gue banyak percaya dia, banyak menjadikan omongan dia sebagai hal yang harus gue pikirkan," ujar Anji.
Baca Juga: Pernah Ditawari untuk Menjadi Sound Engineer Band Padi, Tora Sudiro Tak Pede
"Jadi ketika dia ngomong gitu, gue analisa juga ‘oh iya sih’, ya udah deh," imbuhnya.
Seperti diketahui, karena kontroversi yang dibuatnya, selain mendapat kecaman dari Pewarta Foto Indonesia (PFI), Anji bersama Hadi Pranoto juga dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh Cyber Indonesia.
Sampai saat ini, kasus berita bohong yang menyeret Anji belum ada progres lebih lanjut.
(*)