Momen pernikahan keduanya tampak mengenakan baju adat berwarna merah dan hijau.
Setelah menjalani akad nikah yang berjalan lancar, Aldi Taher tampak mengunggah Instagram story.
Dalam Instagram story milik Aldi Taher tersebut, ia tampak menyindir sejumlah artis yang belum menikah.
Instagram story Aldi Taher itu tampak dibagikan ulang oleh akun gosip di Instagram @lambe_turah, Minggu (25/10/2020).
Akun gosip tersebut tampak mengunggah dua momen di Instagram Aldi Taher saat melangsungkan pernikahan.
Pada unggahan pertama, menunjukkan prosesi saat pernikahan Aldi Taher dengan Salsabillih.
Dari akad nikah sampai resepsi pernikahan yang digelar di Palembang itu.
Pada keterangan video, Aldi Taher tampak menuliskan kutipan surat An-Nur ayat 32.
"An-Nur 32. Artinya: Dan nikahkanlah orang-orang yang masih membujang di antara kamu, dan juga orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin, Allah akan memberi kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya"