Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Pandemi Covid-19 ini masih menjadi momok menakutkan bagi masyarakat.
Meski banyak oknum yang kini sudah tidak peduli, namun Covid-19 tetap membuat banyak orang ketakutan.
Salah satunya adalah keluarga Meisya Siregar dan Bebi Romeo.
Semenjak Indonesia mengumumkan kondisi darurat pandemi, memang banyak orang yang akhirnya khawatir dengan kesehatannya.
Bahkan himbauan pemerintah yang menyebutkan untuk melakukan karantina mandiri di rumah selama beberapa waktu pun dilakukan.
Sama seperti Meisya dan Bebi yang sangat meminimalisir untuk pergi ke area publik seperti pusat perbelanjaan.
Beberapa waktu lalu, mereka pun memutuskan untuk pergi ke salah satu mall di Jakarta.
Masih dengan suasana pandemi, Meisya akhirnya mampu mengajak Bebi untuk pergi ke tempat umum pertama kalinya.
Ia pun menceritakan sikap Bebi ketika ia pertama kali pergi mall setelah pandemi.
Hal ini tampak dalam unggahan Instagram @meisya_siregar pada Minggu (26/10/2020).