Grid.ID - Kehidupan Vanessa Angel tampaknya memang tak pernah sepi dari perbincangan publik.
Pasalnya, segala sesuatu yang berkaitan dengan Vanessa Angel selalu menarik untuk dikulik.
Bahkan, istri Bibi Ardiansyah itu bolak-balik terkena kasus yang membuat namanya tercoreng.
Baru-baru ini, sidang terkait kasus penyalahgunaan narkoba yang menjerat Vanessa Angel kembali digelar.
Sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada Senin (26/10) Vanessa Angel mendapatkan kesempatan untuk membacakan pembelaannya.
Nota pembelaan tersebut diketahui ditulis tangan dan dibacakan sendiri oleh Vanessa Angel.
Saat membacakan pembelaannya, Vanessa Angel tak mampu menahan tangisnya.
"Kepada yang mulia izin saya menyampaikan pledoi saya. Ini bukan pembelaan melainkan rintihan hati saya," kata Vanessa Angel dengan nada suara bergetar.
Kasus hukum yang menimpanya tersebut diakui Vanessa Angel sangat berdampak pada keluarganya.
Namun ia mengakui kesalahan karena menebus obat tanpa memberikan resep dokter.
"Saya mengakui kesalahan saya bahwa ketika menebus obat di Surabaya resep dokter saya tidak diambil pihak apotik," kata Vanessa.
"Saya tidak ada niat jahat saya hanya mengonsumsi obat untuk mengatasi rasa cemas saya," beber Vanessa.
Baca Juga: Sedih Harus Selalu Bawa Anak ke Persidangan, Bibi Ardiansyah Minta Masyarakat Doakan Vanessa Angel
Tangis pun terdengar di ruangan saat sidang berlangsung.
Suami Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah tampak tak bisa menahan air matanya saat mendengar pledoi yang dibacakan sang istri.
Diketahui Vanessa Angel dituntut hukuman penjara 6 bulan oleh jaksa penuntut umum.
Ia dianggap melakukan pelanggaran atas penyalahgunaan psikotropika jenis xanax.
Atas tuntutan yang dijatuhkan pada Kamis (15/10) lalu, Vanessa Angel menyatakan keberatan dan mengajukan nota pembelaan.
Artikel ini telah tayang di Grid Star dengan judul, Dengar Pembelaan yang Dibacakan Vanessa Angel dalam Sidang Kasus Penyalahgunaan Narkoba, Bibi Ardiansyah Tak Mampu Menahan Tangis: Ini Rintihan Hati Saya
(*)