Find Us On Social Media :

Harjono Sigit Dulu Tak Restui Putrinya Kawin dengan Ahmad Dhani, Ayah Maia Estianty Justru Luluh dan Ungkap Alasannya Mantap Terima Irwan Mussry Jadi Mantu Idaman

By Siti Maesaroh, Kamis, 29 Oktober 2020 | 15:50 WIB

Dulu tak restui putrinya menikah dengan Ahmad Dhani, ayah Maia Estianty ungkap alasan mantap terima Irwan Mussry jadi mantu idaman

Grid.ID - Tepat hari ini, pasangan suami istri Maia Estianty dan Irwan Mussry genap dua tahun menjalani kehidupan pernikahan.Ya, keduanya diketahui resmi menikah pada 29 Oktober 2018 silam di Tokyo, Jepang.Pernikahan tersebut terjadi usai Maia menjalani status janda selama 10 tahun lamanya usai bercerai dengan Ahmad Dhani.

Baca Juga: Mak Comblang Maia Estianty dan Irwan Mussry Terungkap, Sosok Koreografer Ini Beberkan sang Musisi Sempat Menolak hingga sang Pengusaha Berikan Respon Ini: Maia Langsung Enggak MauSeperti yang sudah diketahui, biduk rumah tangga yang dibangun Maia Estianty dan Ahmad Dhani memang sudah kandas di tengah jalan.Padahal saat itu, keduanya sudah dikaruniai tiga orang putra tampan bernama Al, El, dan Dul.Perpisahan keduanya bahkan sempat disebut diwarnai konflik panas mulai dari Maia diusir dari rumah, hingga dilarang bertemu ketiga buah hatinya.

Baca Juga: Tak Beda-bedakan Anak Mulan Jameela, Maia Estianty Tak Gengsi Sebut Nama Safeea hingga Promosikan di Medsos hingga Bikin Salut Netizen: Wanita Berhati Mulia Bunda

Tak cuma itu, Maia bahkan disebut semakin terluka tatkala mantan suaminya diduga telah berselingkuh dengan sosok rekan duetnya di Duo Ratu yakni Mulan Jameela.Sementara itu, dalam cuplikan di YouTube Alvin & Friends yang tayang pada 23 September 2019 silam, siapa sangka pernikahan Maia Estianty dan Ahmad Dhani sempat tak mendapat restu dari Harjono Sigit dan Kusthini.Bukan tanpa sebab, kedua orang tua Maia Estianty itu menganggap sang putri terlalu muda untuk menikah.

Baca Juga: Akui Pikiran Suaminya Liar dan Sulit Dipahami, Mulan Jameela Cuma Bisa Pasrah Saat sang Suami Berucap Akan Cari Istri yang Mukanya Mirip Jika Kehilangan Dirinya: Cari yang Mukanya MiripSayangnya bukannya menurut, Maia justru teguh pada keputusannya dan nekat menikah dengan Dhani pada 17 November 1996.Namun kini berbeda, pernikahannya dengan Irwan Mussry sudah mendapat restu penuh dari sang ayah.Melansir dari tayangan kanal YouTube MAIA ALELDUL TV yang diunggah pada Rabu (28/10/2020), ayah Maia bak mengungkap alasan dirinya mau menerima Irwan Mussry menjadi menantunya.

Baca Juga: Cuma Irwan Mussry yang Bisa, Maia Estianty Sampai Rela Jadi Feminim Gegara Diberikan Hal Ini oleh sang Suami: Dia Ngasih Gue, Ya Gue Menghormati Dia

Ya, dalam cuplikan video tersebut, Harjono Sigit rupanya melihat sosok Irwan bisa mengasuh cucu-cucunya."Anak saya, calon anak mantu saya kelihatannya kok bisa ngemong ketiga cucu saya yang anaknya Maia dan sudah cocok," beber Harjono Sigit yang langsung disambut lambaian tangan Irwan ke arah Al El Dul."Saya titip saja anak saya dan cucu-cucu saya bisa diasuh dengan baik, diasuh dengan agama islam yang betul, rajin sholat," tambah ayah Maia Estianty.

Baca Juga: Al Ghazali Sebut Ahmad Dhani Demen Tulis Lagu Terinspirasi dari Bundanya, Maia Estianty Langsung Kicep Saat Ditodong Pertanyaan Ini oleh sang Putra, Istri Irwan Mussry: Tiba-tiba AmnesiaTak lupa, Harjono juga mendoakan agar rumah tangga Maia dan Irwan langgeng sampai tua."Dan mudah-mudahan nanti bisa membentuk rumah tangga sampai kakek-kakek nenek-nenek," ucap Harjono.

(*)