Laporan Wartawan Gird.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Sebagai sosok Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil justru semakin terkenal hingga dikenali banyak orang.
Baik warga penduduk Jawa Barat hingga yang lainnya pun sudah tidak asing lagi dengan nama Ridwan Kamil.
Pasalnya Ridwan Kamil dikenal sebagai salah satu pejabat yang populer dan sering menjadi sorotan.
Baca Juga: Minta Dijadikan Duta Korban Cyber Bullying kepada Ridwan Kamil, Lutfi Agizal: Saya Sering Kena Bully
Selain Jawa Barat, bapak gubernur ini juga populer di daerah-daerah lain.
Tak hanya itu, dirinya pun dikenal dengan gayanya yang bisa dekat dengan kaum muda.
Selain menjadi gubernur yang baik, Ridwan Kamil juga adalah seorang suami dan pasangan yang baik.
Pasalnya Ridwan adalah salah satu pemilik jabatan penting yang tak segan menunjukan kedekatannya dengan sang istri.
Salah satunya adalah ketika ia mengunggah video dirinya sedang berboncengan bersama sang istri.
Hal ini terlihat dalam unggahan Instagram @ridwankamil pada Rabu (28/10/2020).
Ridwan mengunggah sebuah video yang merekam ketika ia dan istrinya berboncengan naik motor.
Mereka berencana untuk pergi ke Semarang dalam rangka kunjungan dinas.
Berbeda dengan pejabat pada umumnya yang lebih memilih menggunakan transportasi yang nyaman seperti kendaraan pribadi saat perjalanan jauh.
Namun hal ini berbeda dengan Ridwan yang memilih menggunakan motor gede untuk bertandang ke wilayah Jawa Tengah.
Tak hanya itu, ia pun menuliskan kenangannya saat berboncengan hanya berdua dengan sang istri.
"Bukan kemana, tapi dengan siapa. Itu yang terpenting. Menua bersama," tulis Ridwan.
"Minggu lalu, saat ke Semarang Jateng kunjungan dinas naik motor boncengan dengan bucin @ataliapr," lanjutnya dengan sebutan khusus untuk sang istri.
Selama perjalanan, sang istri, Atalia Praratya, diakuinya sering menepuk punggungnya.
"Di jalan punggung ditepok-tepok setelah berjam-jam di jalan," ungkapnya.
"Antara gemesh, apa mijit, apa KDRT hanya beda tipis," sambungnya.
Mengingat masyarakat sedang menikmati libur panjang, Ridwan pun memberikan pesan agar lebih berhati-hati.
"Bagi yang bepergian di libur panjang minggu ini, mohon jaga diri dengan disiplin 3M," paparnya.
"Mari disiplin sambil menunggu vaksin," pungkas Ridwan.
(*)