Find Us On Social Media :

44 Kandidat Vaksin Covid-19 Belum dapat Izin Edar, Plt BPOM Togi J Hutadjulu Angkat Bicara dan Beberkan Alasannya

By Novia, Kamis, 29 Oktober 2020 | 18:40 WIB

Ilustrasi

Lebih lanjut, berapa nama kandidat vaksin yang sudah memasuki tahap uji klinik fase 3, di antaranya vaksin Covid-19 dari Sinovac, Sinopharm, University of Oxford yang bekerja sama dengan AstraZeneca.

Kemudian, Cansino, Gamalea dari Rusia, Janssen Pharmaceutical, Novavax, maupun Moderna.

Baca Juga: Diduga Hendak Mengakhiri Hidup dengan Cara Terjun dari Atas Jembatan, Siswi Putri di Mojokerto Justru Bernasib Apes

"Badan POM mendukung persiapan pemerintah dalam pemberian vaksin covid, serta memperhatikan arahan bapak Presiden tentang perlunya kehati-hatian," ujar Togi.

Sementara itu melansir informasi dari Kompas.com, Togi juga memaparkan alasan mengapa vaksin covid-19 belum juga diedarkan.

Selain memiliki standar dalam perizinan obat-obatan, vaksin harus melalui proses uji klinik untuk pembuktian khasiat dan keamanannya.

Baca Juga: Diduga Berasal dari Korsleting Listrik, Ruang Isolasi Pasien Covid-19 di RSUD Tugurejo Semarang Dilalap Si Jago Merah!

"Sesuai dengan tugas dan fungsinya, sebagai pengawas obat dan makanan, Badan POM mengambil langkah strategis perihal vaksin Covid-19, dengan mengedepankan kepentingan kesehatan masyarakat," ujarnya.

"Setelah proses evaluasi tersebut dilalui dan dianggap memenuhi syarat dari aspek keamanan, khasiat dan mutu, maka barulah Badan POM akan memberikan perizinan penggunaan," imbuh Togi.

(*)