Salah seorang netizen bernama Sandro Nasution terlihat mengomentari cara pelafalan Chef Arnold dalam bahasa Inggris yang dinilai kurang tepat.
Tak hanya itu, sikap ayah satu anak ini dinilai sok inggris dan membuatnya malu.
"White colour dibaca sama chef Arnold wait kolor, pengen keinggris-inggrisan tapi sumpah saya malu dengarnya.
Bukan ngejek ya tapi saya memang gak suka lihat orang indo keinggris-inggrisan tapi pronouncenya ggak tepat sama sekali tidak betul," tulis komentar dengan akun Sandro Nasution.
Terlihat Chef Arnold pun justru menyampaikan kalimat maafnya pada netizen yang mencibirnya.
"Maaf kan aku yang sok keinggris2an dan memalukan anda. Aku memang manusia sok dan hina ampuni aku," balas @ArnoldPoernomo.
Mengetahui rekan jurinya dinyinyiri, Chef Renatta pun turut melontarkan pembelaan.
Mantan pacar Dikta Yovie & Nuno ini menyebut jika ledekan netizen itu membuat mental masyarakat Indonesia down lantaran takut salah sampai akhirnya memilih tak mau belajar bahasa asing.
Lantas, ia pun memberi contoh dirinya sendiri yang pernah tinggal di Perancis.
Renatta Moeloek pun menyampaikan jika dirinya punya tata bahasa yang berantakan, tapi tetap dihargai oleh masyarakat Perancis sendiri.