Ibu dari tiga orang anak tersebut menjadi buah bibir lantaran dinilai mirip dengan Lisa Blackpink.
Pada unggahan itu, terlihat Nia mengenakan blazer biru korea style kekinian.
Nia pun terlihat semakin kece dan anggun saat memadukannya dengan sepatu boots hitam yang mengkilap.
Tak hanya itu, Nia juga tampil beda dengan gaya rambutnya yang hitam dan berponi.
Sedangkan untuk pemilihan makeup, istri Ardi Bakrie memilih warna bibir soft nude.
Tak butuh waktu lama, unggahan itu langsung dihujani beragam komentar.
Ada netizen yang mengaku pangling dengan kecantikan Nia Ramadhani.
Ada pula yang menilai Nia itu mirip dengan personil Blackpink.
"Amazing cakep bener kak," kata akun @fanny.thiodaniati.
"Kadang aku lupa kalau Nia udah punya anak 3," imbuh akun @permatasipit.
"Parah-parah, gue pikir Lisa Blackpink," komentar @lilissulistianingsi.
"Lisa Blackpink," ucap akun @misssyavhira.
"Mirip Lisa Blackpink," kata @harizmino.
"Aku pikir Lisa Blackpink," tambah @dewirestiani_.
(*)