Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo menjelaskan peluang dibukanya seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) untuk formasi 2021.
Tjahjo Kumolo mengatakan masih ada formasi kosong pada seleksi CPNS 2019.
Kekosongan itu dimungkinkan akan dialihkan untuk 2021, kata Tjahjo Kumolo.
"Formasi yang kosong dapat dipertimbangkan untuk dialihkan ke formasi tahun 2021," ujar Tjahjo dalam keterangan tertulis dikutip dari Kompas.com, Senin (2/11/2020).
Baca Juga: Dapat Teror Mistis, Brisia Jodie Temukan Paku di Tempat Tidurnya hingga Tanah Kuburan
Kendati demikian, pengalihan ini tetap memperhitungkan kebutuhan dari instansi masing-masing.
"Pengalihan ini tetap memperhitungkan kebutuhan nyata dari instansi masing-masing," sambungnya.
Sebab, menurut dia, seringkali instansi menyusun formasi atas dasar keinginan, atau bukan karena kebutuhan nyata.
Sehingga pegawai yang direkrut tidak dapat didayagunakan secara optimal.
"Terlebih lagi dengan adanya era kenormalan baru, di mana banyak bidang pekerjaan yang pada kenyataannya tidak memerlukan begitu banyak pegawai," kata dia.