Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad
Grid.ID - Setelah berhasil melewati sembilan bulan penantian, Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck menyambut kelahiran buah hati keduanya pada Jumat (30/10/2020) pagi.
Ringgo dan Sabai memberi nama putra keduanya itu Curtis Ziggy Mars Morscheck.
Terbilang sangat unik, ternyata nama tersebut diambil dari nama musisi favorit Ringgo dan Sabai, yakni Joy Division.
"Gue tuh suka nama musisi keren, karena Bjorka dari Bjork, yang ini Curtis sendiri diambilnya dari Ian Curtis Joy division, gue suka," ucap Ringgo bercerita saat jumpa pers di Rumah Sakit Brawijaya Saharjo, Tebet, Jakarta Selatan, Senin (2/11/2020).
"Ziggy Mars ini diambil dari David Bowie. Gue sama Sabai kan suka lagu-lagu David Bowie. Ziggy dari (album) Stardust, Marsnya dari Live on Mars lagunya dia juga, ada album The Rise and Fall of Ziggy Stardust and the Spiders from Mars (1972)," sambungnya.
Pria berusia 38 tahun ini mengaku hanya tak pandai mencari nama yang Indonesia banget.
Oleh karenanya ia memutuskan untuk memberi nama yang diambil dari kedua musisi asal Inggris tersebut.
"Kenapa sok bule banget namanya, nah ini dia, gue tuh nggak bakat milih nama. Gue udah baca-baca tuh, gue pengin nama indonesia yang keren, tapi karena waktunya mepet gue nggak dapat yang menurut gue srek," ungkapnya.
Khusus untuk album Ziggy, Ringgo dan Sabai memiliki kesan tersendiri.
Baca Juga: Baru Pertama Kali Hadir saat Proses Persalainan, Ringgo Agus Rahman Panik
Bahkan keduanya masih mendengarkan lagu tersebut saat perjalanan menuju Rumah Sakit untuk persalinan.
"itu di jalan sambil dengerin lagunya David Bowie yang Ziggy Stardust sama Life On Mars itu. sambil saya panik dan terakhir-terakhir itu lagu yang menurut kita menenangkan," tutur Ringgo yang diamini Sabai Dieter.
Pemberian nama anak keduanya itu juga mengikuti nama anak pertama, Bjorka yang diambil dari nama musisi favorit Ringgo yang lain, yakni Bjork.
"Memang nama anak pertama dari penyanyi, yang kedua juga gue penginnya sekalian," imbuh pemain film 'Si Jago Merah' ini.
Sebagaimana diketahui, proses persalinan berlangsung lancar dan Sabai Morscheck melahirkan bayinya secara normal di Rumah Sakit Brawijaya Saharjo, Tebet, Jakarta Selatan.
Bayi berjenis kelamin laki-laki itu memiliki berat 3,8 kilogram dan tinggi 51 sentimeter.
(*)