Grid.ID - Siapa sih yang tak kenal dengan chef yang akrab dengan wajah sangar dan gaya super cool satu ini?
Namanya melejit usai jadi juri ajang pencarian bakat memasak Masterchef Indonesia, Juna Rorimpandey alias Chef Juna ternyata pernah mengalami kehidupan berliku.
Ya, sebelum jadi terkenal seperti saat ini, Chef Juna diketahui pernah merantau ke Amerika Serikat seorang diri.
Berbekal keberanian dan tekad baja, Chef Juna awalnya hendak meniti karier sebagai seorang pilot profesional.
Namun apa daya, nasibnya tak selalu mujur seperti yang dibayangkan.
Hal ini ia ceritakan dalam podcast Deddy Corbuzier yang tayang pada 31 Oktober 2020.
Di depan Deddy Corbuzier, Chef Juna mengaku harus jual motor kesayangannya demi bisa sekolah penerbangan di luar negeri.
Tapi sayang, tak berapa lama lembaga pendidikan yang diikutinya itu tetiba bangkrut.
Hal ini kian terasa saat keluarganya mengalami penurunan ekonomi pada saat krisis moneter tahun 1998 dan tak bisa mengiriminya uang.