Find Us On Social Media :

Dianggap Menyinggung Kaum Disabilitas Akan Transformasinya di Film The Witches, Anee Hathaway Ungkap Penyesalannya

By Silmi Nur Aziza, Jumat, 6 November 2020 | 11:39 WIB

Anne Hathaway dalam film The Witches

Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A

Grid.ID - Sebagai aktris papan atas, Anne Hathaway memang selalu totalitas dalam menjalankan perannya.

Tak terkecuali saat Anne Hathaway memerankan sosok penyihir dalam film The Witches.

Namun, tampaknya totalitas Anne Hathaway mendapatkan kritikan karena dirasa menyakiti beberapa pihak.

Ya, dalam perannya sebagai penyihir, Anne Hathaway melakukan transformasi dengan beberapa anggota tubuhnya seperti jari tangan dan kepala.

Baca Juga: Sempat Bungkam, Anne Hathaway Ceritakan Beratnya Syuting saat Hamil hingga Ungkap Nama Anak Kedua

Dan ternyata, transformasi tersebut dianggap menyinggung dan menyakiti anak-anak dengan cacat perbedaan anggota tubuh.

Dilansir dari E! Online, Anne Hathaway lantas mencoba memperbaiki kesalahan.

Pemenang Oscar ini meminta maaf kepada komunitas penyandang cacat setelah karakternya di The Witches mendapat reaksi keras.

Melalui Instagramnya, pada Kamis (5/11/2020), Anne Hathaway menjelaskan bahwa dia baru-baru ini mengetahui bahwa banyak orang dengan perbedaan anggota tubuh, terutama anak-anak, 'tersakiti' karena penggambaran Grand High Witch di The Witches.

Baca Juga: 'Gundala' Disorot Golden Globes Award, Sutradara Joko Anwar Dipuji Berkat Keluwesannya Mengolah Berbagai Genre Film

"Aku melakukan yang terbaik untuk peka terhadap perasaan dan pengalaman orang lain bukan karena ketakutan biasa, tetapi, karena tidak menyakiti orang lain tampaknya seperti tingkat kesopanan dasar yang harus kita semua perjuangkan," tulis Anne Hathaway di Instagramnya.