Find Us On Social Media :

Sejarah Timor Leste: Diinvasi Indonesia Tahun 1975 dan Campur Tangan Amerika Serikat dalam Operasi Seroja

By Khaerunisa, Minggu, 8 November 2020 | 09:27 WIB

(ilustrasi) Sejarah Timor Leste

Grid.ID - Sejarah Timor Leste terbagi menjadi beberapa babak, salah satunya adalah invasi Timor Timur oleh Indonesia.

Peristiwa invasi Timor Timur terjadi usai mundurnya Portugal dari wilayah yang kini kita kenal sebagai Republik Demokratik Timor Leste itu.

Setelah Timor Leste diduduki Portugal selama ratusan tahun, giliran pasukan Indonesia menginvasi, yang dimulai tanggal 7 Desember 1975.

Akibat serangan tersebut, Timor Leste jatuh ke tangan Indonesia dan menjadi bagian dari wilayahnya.

Baca Juga: Timor Leste Dikenal sebagai Negara Miskin dan Terbelakang, Tak Disangka Biaya Hidup di Negara Termuda Asia Tenggara Ini Sangat Jomplang dengan Indonesia Bahkan Lebih Tinggi, Ini Rinciannya

Invasi Timor Timur dilakukan selama masa pemerintahan Soeharto, dikenal sebagai Operasi Seroja, untuk menggulingkan pemerintahan Fretilin.

Fretilin (Frente Revolucionária de Timor-Leste Independente) merupakan sebuah gerakan pertahanan yang berjuang untuk kemerdekaan Timor Timur, selanjutnya menjadi salah satu partai politik berkuasa setelah kemerdekaan Timor Leste.

Kekhawatiran bahwa kelompok tersebut dipengaruhi Komunis dan Timor Leste akan menjadi wilayah selanjutnya yang bakal menjadi lahan suburnya paham komunis setelah Vietnam, disebut melatarbelakangi serangan Indonesia terhadap Timor Leste.

Sementara itu, sebuah dokumen mengungkap rahasia bagaimana peran Amerika Serikat dalam peristiwa invasi Timor Timur oleh Indonesia.

HALAMAN SELANJUTNYA>>>