Grid.ID - Artis senior sekaligus guru spiritual Gatot Brajamusti telah berpulang pada Senin (9/11/2020) lalu.
Kepulangan Gatot Brajamusti menyisakan duka mendalam lantaran sang guru spiritual wafat saat masih menjalani masa tahanan.
Gatot Brajamusti memiliki peninggalan berupa sebuah bangunan yang dulu dijadikannya sebagai padepokan.
Padepokan Gatot Brajamusti merupakan sebuah bag8ungan besar dengan halaman luas yang dibatasi gerbang besar.
Bangunan itu berdekatan dari rumah duka almarhum Gatot Brajamusti di Jalan Cikiray, Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi.
Bangunan itu memiliki histori sempat mengagetkan warga dan menjadi sorotan beberapa media beberapa tahun lalu.
Rumah putih tersebut merupakan bekas Padepokan Gatot Brajamusti semasa hidupnya.
Padepokan itu sempat menghebohkan sejumlah warga yang berada disekitarnya, karena beberapa tahun lalu sempat didatangi sejumlah petugas kepolisian.