Untuk melengkapi postingannya, Marshanda juga menuliskan sebuah kalimat pada caption-nya.
"She knows (Dia tahu)In her life (Dalam hidupnya)She is and always will be (Dia akan selalu)Surrounded (Dikelilingi)With magic (Dengan sihir)," tulis Marshanda dalam unggahan.
Entah apa yang ingin disampaikan Marshanda, namun warganet tetap gagal fokus dengan wajah kecil sang artis.
Ya, salah seorang dari mereka justru mempertanyakan keberadaan tahi lalat di wajah Marshanda saat ini.
"Tahi lalatnya udah di mana say?" tanya @nila_nara.
"Kenapa sekarang tahi lalatnya udah gak ada ya, padahal dulu waktu jadi Alexa suka banget dengan tahi lalatnya, sampai dikira asli," ungkap @maslee01.
Baca Juga: Lepas Hijab Tak Lama Setelah Resmi Bercerai, Marshanda Ungkap Alasannya
Meski demikian, potret Marshanda juga tetap dibanjiri pujian dari penggemarnya loh.
"Kamu luar biasa dari kecil," tulis @riyanxing.
"Dari baby emang udah cantik," komentar @zidanrifqy.
"Cantik," ungkap @jihankaiya.
"Cantik banget kamu nak," imbuh @titut_afri.
(*)