Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita
Grid.ID - Usai merilis single terbarunya 'Masih', Rossa menyapa penggemar lewat platform Vlive.
Selama siaran langsung, Rossa menceritakan kedekatannya dengan aktor Korea Ki Do Hun.
Diketahui sebelumnya bahwa Ki Do Hun merupakan bintang video klip Rossa, 'Masih'.
Kepada para penggemarnya, Rossa mengungkapkan bahwa Ki Do Hun adalah sosok aktor yang baik.
"(Ki Do Hun) baik. Baik banget orangnya. Waktu itu sempat video call-an sama dia."
"Trus aku kayak agak GR juga. Soalnya, Ki Do Hun cuman follow dua orang di Instagram dia," kata Rossa.
Baca Juga: Kunci Pandangan pada Wajah Luna Maya Hingga Ogah Meleng, Ariel NOAH Malah Tersandung Kaki Sendiri
Dua akun yang diikuti Ki Do Hun di Instagram ternyata adalah milik SM Entertainment dan Rossa.
Lalu pelantun 'Tegar' ini menjelaskan mengapa Ki Do Hun hanya mengikuti dua akun Instagram.
"Instagram dia sudah pernah kena hack guys. Jadi dia kena hack, terus habis juga followers-nya."
"Trus sekarang dia following aku sama SM Entertainment," lanjutnya dikutip Grid.ID, Minggu (15/11/2020).
Hingga kini, akun Instagram Ki Do Hun sudah mengumpulkan 253 ribu followers dan ada 16 unggahan.
Postingan pertama Ki Do Hun diunggah pada 17 Agustus 2017.
Ki Do Hun merupakan salah satu aktor muda yang bernaung di bawah agensi SM Entertainment.
Aktor kelahiran 1995 ini telah membintangi beberapa drama populer seperti Arthdal Chronicles, Catch The Ghost, dan Once Again.
Sementara itu, Rossa merupakan penyanyi Indonesia pertama yang bernaung di agensi SM Entertainment.
Diketahui Rossa telah gabung agensi SM Entertainment sejak Juni 2019.
Diva Indonesia ini kabarnya akan mengeluarkan single kolaborasi bareng Super Junior.
Namun proyek single tersebut masih dirahasiakan hingga saat ini.
Saat jumpa pers beberapa waktu lalu, Rossa berharap proyek single dari SM Entertainment itu dapat rilis pada 2021.
"Semoga single saya yang bersama SM, mudah-mudahan tahun depan cepat dirilis," kata Rossa dalam jumpa pers pada September silam.
"Single itu nantinya benar-benar original, (bukan lirik yang diterjemahkan)," imbuhnya.
(*)