"Melly Goeslaw tidak bisa membaca note balok, gimana itu teh?"
"Iya bener, nggak bisa baca note balok, nggak bisa main alat musik."
Baca Juga: Menjadi Musisi Papan Atas, Melly Goeslaw Akui Tak Bisa Berbahasa Inggris
"Cuma bersenandung aja terus direkam di wokmen. Terus dikasihin sama temen yang bisa main musik, dibikinin chord-nya," papar Melly kepada Soleh Solihun.
"Berarti intuisinya bagus banget, karena lagunya hits semua," ucap Soleh Solihun.
"Alhamdulilah," balas sang penyanyi.
Lantas Soleh Solihun memberikan statement yang kedua untuk Melly Goeslaw yang katanya benci belajar bahasa Inggris.
Baca Juga: Nyanyikan Lagu Melly Goeslaw di Album Perdananya, Brisia Jodie Ungkap Dirinya Menangis Saat Rekaman
"Betul sampai sekarang saya terlalu mencintai Indonesia," tegas wanita berusia 46 tahun itu.
"Tapi speak English bisa?" tanya Soleh Solihun dengan rasa penasaran.
"Nggak bisa. Saya nggak bisa bahasa Inggris, jadi waktu dulu setiap pelajaran bahasa Inggris itu mabal (bolos) terus di sekolah," ucap Melly dengan rasa percaya diri.