Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Setelah menikah dengan Irwansyah pada 2011 silam, Zaskia Sungkar akhirnya hamil anak pertama.
Kehamilan tersebut setelah Zaskia Sungkar menjalani program bayi tabung.
Keberhasilan itu membuat Irwansyah dan Zaskia Sungkar ingin berbagi dengan pasangan yang belum dikaruniai buah hati.
Baca Juga: Rasakan Gerakan Calon Bayinya di Perut Zaskia Sungkar, Irwansyah Tak Kuasa Menahan Air Mata
"Jadi kan kita dari awal semua kita abadiin di Youtube, dari situ banyak komentar yang ternyata pejuang dua garis itu banyak," kata Zaskia saat wawancara secara virtual, pada Rabu (18/11/2020).
"Akhirnya kepikiran bikin program bayi tabung bersama Syahki untuk mewujudkan impian pasangan ini," sambungnya.
Antusias publik membuat pasangan ini juga sempat sedih.
Sebab ada kisah pasangan penjual cimol yang mengharapkan program bayi tabung gratis.
"Ada yang dia ceritain komen itu dengan harapan bisa ikutan. Dia ingin ikutin ini untuk om sama tantenya yang jualan cimol," ungkap Zaskia.
"Karena sudah 11 tahun dan menabung belum cukup juga untuk program bayi tabung," lanjutnya.
Program tersebut akan diberikan kepada dua pasangan beruntung yang akan menjalaninya di Morula IVF Jakarta dan Bandung.
"Sementara ada dua. Tapi setelah ngobrol mungkin akan lebih. Akan program nanti di Jakarta dan Bandung," pungkas Irwansyah.
(*)