Find Us On Social Media :

Dapat Komentar Rasis Ketika Naik Taksi, Debby Susanto Bingung: di Dunia Bulutangkis, Kami Tidak Diajarkan untuk Mempertanyakan Apa Suku dan Agamamu

By Citra Widani, Senin, 23 November 2020 | 16:36 WIB

Pebulu tangkis spesialis ganda Indonesia, Debby Susanto, pada babak pertama Indonesia Masters 2019 d

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Siapa yang tak kenal dengan Debby Susanto?

Ya, wanita kelahiran Palembang, 31 tahun silam ini mengawali karirnya di dunia bulutangkis dengan masuk ke dalam klub badminton PB Djarum pada tahun 2006 silam.

Ia sempat berpasangan dengan Muhammad Rijal sebagai pasangan ganda campuran sebelum akhirnya Rijal memutuskan untuk beristirahat dan digantikan oleh Praveen Jordan di tahun 2014.

Baca Juga: Millen Cyrus Mengaku Sudah Beberapa Kali Mencoba Narkoba Debby telah banyak mengharumkan nama Indonesia, salah satunya menjadi runner-up saat kompetisi olahraga terbesar di dunia, Olympics 2016 lalu di Rio De Janeiro, Brazil.

Usai pensiun, kini Debby telah menikah dan memiliki seorang anak.

Baru-baru ini, melalui akun instagramnya @debbysusanto pada Senin (23/11/2020), ia mencurahkan keresahannya saat melihat banyaknya ujaran kebencian lalu lalang di media sosial.

Ia pun teringat pernah mendapatkan pertanyaan yang tidak menyenangkan dan menjurus pada rasisme saat sedang menaiki angkutan online.

Debby mengaku bingung kepada orang yang selalu mempermasalahkan suku dan agama.

Ia mengingatkan netizen untuk memahami bahwa Indonesia itu Bhineka Tunggal Ika, sehingga tidak perlu untuk menyalahkan satu dengan yang lainnya.

Menurut Debby, pada dasarnya semua agama mengajarkan kebaikan, saling memaafkan dan mengasihi.

Baca Juga: Geram Amanda Manopo Dituding Selingkuh di Belakangnya, Billy Syahputra Mencak-mencak: Bini Gue Orang Pinter, Bukan yang Selama Ini Kalian Pikirkan!

"Lihat postingan banyak ujaran kebencian tentang agama dan lain-lain. Aku jadi ingat pengalaman yg aku alami, jadi aku pernah naik kendaraan online dan tiba-tiba supirnya langsung bilang ke aku, kamu **** ya jawab jujur !! Dengan lantang aku jawab saya Indonesia, dan saya anak dari pulau Sumatera pak,"

"Kadang aku bingung dengan orang orang yang mempermasalahkan dan mempertanyakan apa suku dan agamamu, Karena dari olahraga ini sejak kecil kami tidak diajarkan untuk mempertanyakan apa agamamu apa sukumu,"

Baca Juga: Lagi Naik Daun, Arya Saloka Pemain Ikatan Cinta Ternyata Punya Ladang Uang Lain Selain Akting, Bisnisnya Menjanjikan! "Karena kami semua, berkumpul jadi satu dari berbagai penjuru di seluruh Indonesia, ada 6 agama yang dipercaya oleh masing-masing dari kami, tapi itu tidak menjadikan kendala dan tolak ukur justru memperbesar rasa toleransi di antara kita semua,"

"Ada rasa saling peduli, saling mengasihi, dan menjadi seperti saudara sendiri, ingatlah Indonesia itu Bhineka Tunggal Ika, yang mana berbeda beda tapi tetap satu dan ingatlah setiap agama itu mengajarkan segala sesuatu yang baik, penuh kasih dan pemaaf. Have a nice day all," tulis Debby Susanto.

Baca Juga: Getol Pamerkan Kemesraan Bareng Suami Baru hingga Kerukunannya dengan Anak Tiri, Meggy Wulandari Tiba-tiba Curhat Panjang hingga Singgung Soal Pengorbanan dan Kesalahan: Kesetiaan itu Teruji

Sontak perlakuan tidak menyenangkan yang diterima mantan pemain bulutangkis tersebut itu menarik perhatian netizen yang geram dan kesal.

"Supirnya kebangetan gak kenal sama ci Deb, kalo saya yang jadi supirnya mah, langsung todong foto bareng dan minta tanda tangan," tulis @chef_andrasalvin.

"Sungguh miris yang tanya itu sungguh terlalu, sabar ya Deb," ungkap @jekrie.

"Aku rindu Indonesiaku yyang dulu, guyub rukun sejahtera tanpa mempermasalahkan suku,ras, dan agama," pungkas @ikirizkifahdi.

(*)