Find Us On Social Media :

Anak Suka Minuman Kekinian Dorong Inul Daratista Berbisnis

By Rangga Gani Satrio, Rabu, 25 November 2020 | 07:10 WIB

Inul Daratista

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani SatrioGrid.ID - Belum lama ini Inul Daratista sempat buat geger media sosial dengan unggahan yang menyebut dirinya kesal mengantre hingga berniat membuat bisnis.Unggahan tersebut akhirnya dibuktikan Inul Daratista dengan membuka kedai minuman kekinian yang diberi nama Shake A Shake.

Baca Juga: Setia Sampai Mati Kepada Adam Suseno, Inul Daratista Lebih Pilih Hartanya Ludes daripada Kehilangan Sang Suami: Kekayaan Nggak Akan Dibawa Mati, Tapi Suami yang Baik Susah DidapatInul Daratista mengaku kesukaan sang buah hati dengan minuman tersebut, menjadi motivasinya juga untuk membuka usaha baru."Tadinya nggak ada ide bikin ini, terus pernah anak saya bilang di mall ada minuman enak. Terus saya mau liat minuman apa, bahannya apa saya gamau anak saya minum sembarangan," kata Inul Daratista di kawasan Serpong, belum lama ini.

Baca Juga: Dapat Tawaran Masuk Album Kompilasi, Inul Daratista: Buat Sambung Hidup"Saat itu saya ikutan antri terus lihat banyak pembeli, banyak yang borong. Aku bilang ke anak aku kalau antri lama bunda gak kuat. Eh gak lama diajak kolaborasi untuk buka bisnis minuman," sambungnya.

Bersama dua sahabatnya Venny dan Lia, Inul jalani bisnis tersebut. Suami Adam Suseno ini menyampaikan bahwa anak-anak mereka sangat suka ngemil dan jajan makanan.

Baca Juga: Jengkel Sering Antre Panjang Buat Jajan Minuman Boba di Mall, Inul Daratista Akhirnya Buka Lapak Sendiri, Netizen Sampai Gigit Jari: Enak ya Jadi Orang Kaya"Anak-anak kita bertiga ini adalah suka kuliner, jadi kita buat bisnis makanan tapi jangan yang musiman dan timbul tenggelam. Sekarang kan jamannya kopi kita gamau kopi terus," jelas Inul.Ia menegaskan bahwa makanan dan minuman yang disajikan dibisnisny sudah terjamin kualitasnya.

Baca Juga: Iis Dahlia Bersaing dengan Inul Daratista Menjadi yang Paling PopulerUntuk mengujinya, Inul turun langsung saat melakukan food testing."Makanan dan bahan-bahan di sini tuh terjamin kita food testing aja sampai beberapa bulan lamanya," pungkasnya.

(*)