Find Us On Social Media :

Komponen Ini Bikin iPhone 12 Dijual dengan Harga Selangit, Percuma Tak Bisa Digunakan di Indonesia

By None, Jumat, 27 November 2020 | 16:18 WIB

iPhone 12 Series di Apple Sydney, Australia.

Selanjutnya, panel OLED dari Samsung kabarnya dibeli Apple dengan harga yang lebih murah dibanding chip modem, yakni 70 dollar AS per unit (sekitar Rp 980.000).

Untuk menunjang performa, iPhone 12 Pro menggunakan chipset A14 Bionic yang harganya disebut dibanderol 40 dollar AS (sekitar Rp 690.000) per unit.

Komponen lainnya mencakup media penyimpanan (storage) besutan Samsung, RAM bikinan SK Hynix, serta sensor kamera CMOS bikinan Sony.

Mengacu pada BoM, masing-masing komponen ini harganya 19,2 dollar AS (sekitar Rp 271.000), 12,8 dollar AS (sekitar Rp 181.000), dan 7,4 - 7,9 dollar AS (berkisar Rp 110.000).

Baca Juga: Prostitusi Online Menyediakan Layanan Seks Threesome, Polisi Ungkap Tarif Main Bareng Dua Artis Ini

Perlu dicatat, meski harga aneka komponen inti ini terbilang cukup murah, BoM tidak memaparkan biaya-biaya lain yang mungkin saja berpengaruh terhadap harga jual satu unit iPhone 12 Pro.

Di antaranya seperti ongkos pemasaran dan promosi, riset dan pengembangan, logistik, dan lain-lain, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Wccftech, Jumat (27/11/2020).

Selain BoM, laporan NikkeiAsia juga membeberkan bahwa komponen iPhone 12 Pro datang dari berbagai kawasan.

Adapun beberapa kawasan ini mencakup Korea Selatan (26,8 persen), Amerika Serikat (21,9 persen), Jepang (13,6 persen), Taiwan (11,1 persen), daratan China (4,6 persen), Eropa dan negara lainnya (21,9 persen).

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Terungkap, Komponen Termahal iPhone 12 Tidak Berguna di Indonesia"

(*)