Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - DJ Katty Butterfly dikaruniai satu orang anak, Katherine Tanu Wijaya, dari pernikahannya dengan Andri Tanu Wijaya.
Namun, seperti yang diketahui, pernikahan DJ Katty Butterfly dan Andri Tanu Wijaya telah kandas.
Kini, DJ Katty Butterfly tengah menjalin hubungan berpacaran dengan Aiman Ricky.
DJ Katty Butterfly mengungkapkan bahwa hubungan Aiman Ricky dan putrinya yang masih berusia balita tersebut terbilang cukup dekat.
Hal yang paling tak terlupakan bagi DJ Katty Butterfly adalah ketika Aiman Ricky mampu membuat anaknya tertawa lepas.
"Wah kemarin waktu aku ke Anyer, waktu mau bikin vlog, dia (Aiman Ricky) main sama Dedek (Katherine), itu aku bisa lihat dia ini bukan bikin vlog doang, tapi dia main sama Dedek, Dedek ketawa, dari Khaterine lahir sampe sekarang aku belum pernah lihat Dedek begitu," ungkap DJ Katty Butterfly saat dikutip Grid.ID di YouTube, Selasa (1/12/2020).
Momen tersebut tentunya membuat rasa haru sekaligus bahagia bagi DJ Katty Butterfly.
"Sampe aku oh my God, happy banget liat Dedek begitu, dan Dedek cocok banget main dan dia (Aiman Ricky) suka anak kecil jadi cocok, karena Dedek juga susah banget deket sama orang," ungkap DJ Katty Butterfly.
Bahkan, putrinya tersebut sudah hapal betul suara Aiman Ricky.
"Kemarin aku baru cerita aku suka setiap tidur suka nonton vlog dia, dia (Katherine) ada denger suara Aiman langsung ngelihat, dan dia inget suaranya," ungkap DJ Katty Butterfly.
Aiman Ricky mengungkapkan bahwa awal mula dirinya mengaku cukup kesulitan untuk akrab dengan Katherine.
Namun, seiring berjalannya waktu, Katherine tampak menerimanya dan senang saat bersama dengannya.
"Katherine awalnya agak takut-takut karena dia agak susah untuk deket sama orang, tapi mungkin karena basic-nya gue suka deket sama anak kecil, terus jadi pas main sama Dedek awalnya agak canggung karena dia malu-malu, tapi lama-kelamaan dia kayak happy banget dia ngajakin main," tutup Aiman Ricky.
(*)