Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari
Grid.ID - Siapa sih yang tak mengenal sosok Kaesang Pangarep?
Kaesang Pangarep dikenal oleh masyarakat luas sebagai putra dari Presiden Joko Widodo.
Anak bungsu orang nomor satu di Indonesia ini juga dikenal sebagai pribadi yang sederhana tak lain seperti Presiden Jokowi dan Iriana.
Adik Gibran Rakabuming Raka memang cukup unik dibanding dengan kedua kakaknya.
Bagaimana tidak? Kaesang Pangarep kerap kali bertingkah konyol di media sosial.
Seperti yang tengah dilakukan Kaesang kali ini.
Dipantau Grid.ID melalui akun gosip @lambe_turah, Kamis (3/12/2020), Kaesang kembali menghebohkan jagat dunia maya saat video Tik Tok-nya viral.
Dalam video berdurasi singkat itu, Kaesang tampak menjawab sebuah pertanyaan dari warganet.
Seorang netizen tersebut mempertanyakan perihal dirinya apakah pernah berjumpa dengan Presiden.
"Mas udah pernah ketemu Presiden belum?" tanya akun @abdiajjj kepada Kaesang.
Alih-alih kesal dan menjawab pertanyaan tersebut dengan beberapa patah kalimat.
Kaesang justru tak terlihat menjawab apa pun.
Ia hanya terdiam dan memasang wajah datar seraya menatap layar kamera.
Sontak ekspresi Kaesang ini pun viral dan menyedot perhatian netter lainnya.
Banyak dari mereka yang membicarakan reaksi putra Presiden satu ini.
"Mas kaesang emang kalau Tik Tok-an diem mulu, tapi herannya kenapa lucu," komentar @afithlaw_.
"Menghayati banget mas," imbuh @jamila__putri.
"Yang nanya ngajak gelud," tulis @deby_paoliin.
"Gak usah dijawab mas," pungkas @andragarcia80.
"Emang konten Tik Tok dia mah diem sama datar semua mimik mukanya," timpal @ani_sumarni2.
Gimana nih menurut kamu?
(*)