Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri AstutiGrid.ID - Baru-baru ini kabar duka tengah menyelimuti calon bupati Barru, Makassar, Sulawesi Selatan.Pasalnya, di hari Pilkada serentak 2020 yang berlangsung hari ini, calon bupati nomor urut 3 dikabarkan tutup usia.Ya, tepat hari ini Rabu (9/12/2020) sekitar 10.30 Wita, calon Bupati bernama Malkan Amin menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo.Dikutip dari Kompas.com, Malkan Amin disebutkan tutup usia lantaran terinfeksi pasien covid-19.
Baca Juga: Istri GBPH Prabukusumo Dikabarkan Meninggal Dunia Akibat Terinfeksi Covid-19, Humas RSUP dr Sardjito Bantah Kabar TersebutMenjadi pasien rujukan dari RS Bhayangkara Makassar, Direktur RSUP Wahidin Sudirohusodo, Khalik Saleh, menyebutkan kondisi Malkan terus mengalami penurunan."Pasien Malkan Amin terkonfirmasi positif Covid-19 dan dirujuk dari RS Bhayangkara sejak tadi malam sekitar pukul 00.10 Wita.""Pasien meninggal dunia tadi pagi sekitar pukul 10.30 Wita," jelas Khalik saat dihubungi.Sejak mengalami penurunan, kondisi Malkan sudah memburuk saat dibawa ke RSUP Wahidin Sudirohusodo.
Baca Juga: Daftarkan Diri sebagai Calon Bupati Jember, Cak Salam Minum Air Basuhan Kaki Ibu Sebelum Gunakan Hak Suaranya : Satu-satunya yang Paling Tulus dan Ikhlas Doa Restu Ibu"Meninggal saat mendapat perawatan tim medis," jelas Khalik.Sebagai informasi, calon bupati Barru Malkan Amin, seharus bersaing melawan pasangan Mudassir Hasri Gani dan Aksah Kasim, diusung PKB dan PPP serta Suardi Saleh dan Aska Mappe, diusung Partai NasDem, PDI-P, PKS, dan Partai Demokrat.