"Bapak gue itu orang Batak yang jarang ngomong sama anaknya. Nah gue lihat bapak gue dia berdiri di rumah sakit melihat gue menangis," jelasnya.
"Padahal gue lihat bapak gue itu mantan atlet judo yang nggak pernah ngomong sama anaknya, nggak pernah sayang sama anaknya, sampai gue benci sama dia ‘Papa itu sayang nggak sih sama anaknya’. Dia nangis karena melihat gue seperti itu," lanjutnya.
Dari momen tersebut, Melaney jadi sadar akan kelakuannya dan berjanji berhenti mengonsumsi minuman beralkohol.
"Terus gue merasa gue sudah ngecewain bapak gue banget ‘apa yang telah gue lakukan’. Udah setelah itu gue janji sama Tuhan, gue nggak akan nyentuh lagi alkohol segala macam, rasanya seperti berhenti drastis dari sebuah kebiasaan," tuturnya.
Bukannya tanpa alasan, penyesalan perempuan kelahiran Medan ini karena orang tuanya hanya tahu bahwa ia bekerja.
Padahal ia senang sekali pergi ke klub malam.
"Kan my mom tahunya gue ngekost, nggak pernah tahu apa yang gue lakuin segala macam. Pokoknya gue bilangnya hari Jumat, Sabtu, Minggu itu kerja. Dia nggak tahu lah kalau anaknya clubbing pulang sampai jam berapa," ungkapnya.
(*)