Grid.ID - Nama Rhoma Irama tentu tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Ia merupakan musisi dangdut legendaris yang telah memiliki banyak karya populer di Tanah Air.
Oleh karena itu, tak heran bila ayah Ridho Irama ini sampai dijuluki Raja Dangdut oleh masyarakat Indonesia.
Bak tak lelah berkarya, tahun ini Rhoma Irama genap 50 tahun meniti karier bermusiknya sebagai pedangdut.
"Makna 50 tahun berkarya itu saya harus meningkatkan rasa syukur," kata Rhoma Irama di Soneta Record, Depok, Jawa Barat, Selasa (08/12).
Rhoma Irama ingin terus berkarya meski sudah tidak muda lagi dan mulai banyak pendangdut pendatang baru di industri musik Indonesia.
"Kita nggak bisa apa-apa tanpa Allah," ucap Rhoma Irama.
Tak hanya itu, Rhoma juga ditanya soal mimpinya yang belum terwujud hingga saat ini.
Baca Juga: Usai Duet dengan Musisi Dipha Barus, Rhoma Irama Ungkap Akan Rilis Karya Baru dengan Elvy Sukaesih
Namun siapa sangka, sang Raja Dangdut itu mendadak memberikan jawaban yang tak terduga.
Bagaimana tidak? Saat ditanya soal mimpi, ia tetiba menyinggung soal kematian.