Find Us On Social Media :

Usai 4 Hari Vakum dari Instagram, Aurel Hermansyah: Felling Good

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 11 Desember 2020 | 19:00 WIB

Aurel Hermansyah

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Usai empat hari vakum dari Instagram, Aurel Hermansyah akhirnya kembali muncul menyapa penggemarnya di media sosial.

Melalui unggahan foto selfie-nya, Aurel Hermansyah menyampaikan bahwa dirinya kembali menggunakan media sosial.

"Im backk.. setelah 4 hariii #socialmediadetox Feeeeling good ! Thanks god Happy friday!" tulis Aurel Hermansyah dalam keterangan Instagramnya, Jumat (11/12/20).

Baca Juga: Niat Hati Ingin Tiru Gaya Rambut Diego Maradona, Atta Halilintar Malah Disebut Gila oleh Aurel Hermansyah

Menurutnya, dia merasa bahagia setelah empat hari rehat dari Instagram.

"Feeling good! (Merasa lebih baik). Terima kasih Tuhan. Selamat hari Jumat!" sambungnya.

Kembalinya Aurel Hermansyah di media sosial langsung disambut gembira oleh para penggemarnya.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Mendadak Bawa Kabar Buruk di Penghujung Tahun 2020, Atta Halilintar Tanggapi Keputusan sang Tunangan : Hubungan Gak Mau Diatur-atur sama Netizen

Mereka mengaku rindu dengan kekasih Atta Halilintar itu.

"Udah jangan hilang-hilang lagi," kata akun @ahhafamilysoon.

"Welcome back to my channel" kata Thariq Halilintar.

"Kangen kak Aurel," kata @ntanputri.

"Kakak kangen, jangan hilang-hilang lagi, kurang semangat enggak ada kakak" timpal netizen lainnya.

Baca Juga: Angannya untuk Nikah Tahun 2020 Sirna, Hubungan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Justru Diramal Sedang Ada di Persimpangan, Ahli Tarot: Cinta Mereka Dipertanyakan

Diketahui, putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu vakum sementara dari Instagram lantaran ingin melakukan detoks media sosial.

"Hei guys, saya mau menyampaikan berita baik dan buruk. Berita buruknya saya akan berhenti di seluruh akun media sosial untuk beberapa hari. Asisten saya yang akan menangani semua post dan share," tulis Aurel.

"Kabar baiknya, akhirnya saya punya waktu untuk fokus kepada diri sendiri dan rehat dari dunia media sosial yang bergerak sangat cepat. Saya sangat lelah dan butuh waktu untuk mengurus kesehatan dan mentalitas," sambungnya.

(*)