Find Us On Social Media :

Lolos Eliminasi 3, Kontestan Indonesian Idol Special Season Tampil di Showcase

By Rangga Gani Satrio, Senin, 14 Desember 2020 | 08:15 WIB

Indonesian Idol

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani SatrioGrid.ID - Setelah babak eliminasi 3 Indonesia Idol Special Season ditayangkan pekan lalu Selasa (8/12/2020), malam ini Senin (14/12/2020) dan besok Selasa (15/12/2020) kontestan akan tampil di babak Live Show atau Showcase.Dihadapan Ari Lasso, Maia Estianty, Judika, Anang Hermansyah, dan Rossa para kontestan harus tampil maksimal demi berada di babak Spektakuler Show.

Baca Juga: Young Lex Terkejut Saat Tahu Idolanya di Indonesian Idol, Melisha Sidabutar Meninggal: Salah Satu Jagoan Gue dari Darah Batak!Kendati demikian, Ari mengaku tidak mudah untuk melahirkan seorang idola.Sebab para juri harus menentukan kontestan yang memiliki karakter sebagai musisi.

Baca Juga: Sebelum Melisha Sidabutar Meninggal Dunia, sang Ayah: Dia Bilang Mau Pulang ke Rumah"Ini babak (eliminasi 3) yang berat buat kita (juri). Tapi semua puas ya?" tanya Ari Lasso kepada juri lain usai babak Eliminasi 3 pekan lalu dan dijawab puas oleh juri lain."Yang jelas, kita punya tujuan menghibur masyarakat Indonesia dan menciptakan idola baru Indonesia," sambungnya.

Baca Juga: 35 Kontestan Indonesian Idol Special Season 11 Bakal Unjuk Gigi Demi Lolos Babak Eliminasi 3Keberhasilan kontestan untuk masuk ke Spektakuler Show, ditentukan dari voting publik yang dibuka hingga babak Showcase berakhir.Jika penasaran saksikan babak Showcase Indonesian Idol Special Season di RCTI pukul 21.00 WIB.

(*)