Find Us On Social Media :

Hati-hati! Diabetes Tipe 2 Mudah Menyerang Anak, Ini Cara Mencegahnya

By Devi Agustiana, Senin, 14 Desember 2020 | 13:51 WIB

(Ilustrasi) Ternyata anak-anak juga rentan terkena diabetes tipe 2, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan guna mencegah penyakit ini.

Obesitas pada anak-anak dan remaja Amerika telah meningkat lebih dari 3 kali lipat sejak tahun 1970-an, itu menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC).

Selain itu, genetika juga bisa berperan.

Misalnya, risiko diabetes tipe 2 meningkat jika salah satu orang tua atau kedua orang tua memiliki kondisi tersebut.

Baca Juga: Mengenal Retinopati Diabetik, Gangguan Mata Pada Pasien Diabetes Mellitus

Sekarang, seperti apa gejala diabetes tipe 2 pada anak-anak?

Gejala diabetes tipe 2 tidak selalu mudah dikenali.

Dalam kebanyakan kasus, penyakit ini berkembang secara bertahap dan membuat gejalanya sulit dideteksi.

Dalam kasus lain, anak-anak mungkin tidak menunjukkan apapun.

Baca Juga: Ini Syarat Konsumsi Nasi Putih Bagi Pengidap Diabetes, Tidak Perlu Stop 100 Persen!

Jika orangtua yakin anak menderita diabetes, perhatikan 6 gejala berikut:

- Kelelahan yang berlebihan

- Sering buang air kecil