Find Us On Social Media :

Masih Pandemi Jadi Khawatir Pergi ke Klinik? Ini 7 Tips Merawat Kesehatan Gigi Secara Mandiri

By Devi Agustiana, Kamis, 17 Desember 2020 | 15:20 WIB

Ilustrasi perawatan gigi

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Lonjakan kasus covid-19 di seluruh negara telah mengubah hidup kita.

Setiap kali kita melangkah keluar rumah, sulit untuk tidak khawatir tertular.

Kita semua berusaha sebaik mungkin untuk menghindari tempat dan aktivitas umum yang kemungkinan besar terinfeksi, termasuk mengakses layanan kesehatan seperti klinik gigi.

Sudah hampir setahun pandemi ini terjadi dan kebanyakan orang belum bisa melakukan pemeriksaan gigi rutin.

Itu mengakibatkan lonjakan kasus gangguan pada gigi, seperti gusi berdarah, sakit gigi, dan bau mulut.

Baca Juga: 9 Makanan yang Bikin Otak Kamu Cerdas dan Sehat, Cokelat Termasuk Loh!

Masih ada ketidakpastian kapan semua ini akan kembali normal, sehingga satu-satunya pilihan yang kamu punya adalah menjaga kesehatan gigi di rumah.

Dirangkum Grid.ID dari Times of India, ini beberapa cara mudah untuk menjaga kesehatan gigi selama pandemi:

1. Gosok gigi dengan baik

Untuk menghindari pembentukan plak dan pendarahan, penting untuk menyikat gigi dengan benar dua kali dalam sehari.

Menyikat gigi dengan tergesa-gesa dapat menyebabkan resesi gusi (jaringan gusi di sekitar gigi hilang) dan bau mulut.

Untuk menghindari masalah dasar ini, penting untuk mempelajari teknik menyikat gigi yang benar.

Gerakkan sikat gigi dengan lembut dalam gerakan melingkar untuk menghilangkan plak dan sikat gigi setidaknya selama 2 menit.

2. Bersihkan lidah

Membersihkan lidah sama pentingnya dengan menyikat gigi.

Mengabaikan langkah penting ini dapat menyebabkan penumpukan plak di lidah, ini mengakibatkan bau mulut yang tidak sedap dan masalah kesehatan lainnya.

3. Gunakan obat kumur

Berkumur dengan obat kumur setelah menyikat bisa bantu memutihkan gigi dan menghilangkan bakteri dari mulut.

Ini juga bisa menghilangkan karang gigi yang tertinggal, plak, dan mencegah radang gusi.

4. Minum air

Minum air dalam jumlah yang cukup dalam sehari penting untuk tubuh, termasuk kesehatan gigi.

Ini dapat mengurangi risiko kerusakan gigi dan meningkatkan produksi air liur.

5. Meningkatkan asupan vitamin C

Vitamin C mengandung antioksidan yang dapat menjaga kesehatan gusi dan gigi.

Makan buah-buahan segar yang mengandung vitamin C seperti tomat, gooseberry India, dan jeruk, dapat membantu menjaga kesehatan gigi.

6. Cengkeh untuk sakit gigi

Jika mengalami sakit gigi, maka gunakan cengkeh untuk meredakannya.

Ambil 2-3 siung dan taruh langsung di gigi penyebab sakit.

Sifat antibakteri, antiinflamasi, antioksidan, dan anestesi pada cengkeh akan langsung menyembuhkan sakit gigi.

Kamu juga bisa mengoleskan minyak cengkeh pada gusi dan gigi.

Baca Juga: Pamer Foto di Tepi Pantai, Tiba-tiba Titi Kamal Ngaku Enggan Balik ke Ibukota: Banyak Tempat Menyendiri di Bali

7. Kantong teh peppermint untuk gigi sensitif

Untuk menenangkan gusi sensitif, teh peppermint adalah pengobatan yang efektif.

Masukkan kantong teh ke dalam air panas selama 5 menit dan biarkan dingin.

Oleskan pada area yang terkena saat kondisi hangat.

(*)