Find Us On Social Media :

Kenali 6 Jenis Makanan Penyebab Batu Ginjal, Ikan Sarden dan Kentang Goreng Termasuk Loh!

By Devi Agustiana, Rabu, 23 Desember 2020 | 07:10 WIB

Ada banyak sekali makanan penyebab batu ginjal, di antaranya ikan sarden dan kentang goreng.

Jadi, batasi konsumsi beberapa makanan yang mengandung kalsium oksalat tinggi seperti bayam, kacang almond, kacang mete, bubur jagung, kentang panggang dengan kulit, bit, bubuk cokelat, okra, sereal gandum, kentang goreng, raspberi, dan ubi jalar.

Jika urine terlalu banyak mengandung oksalat daripada cairannya, kondisi ini dapat membentuk batu ginjal.

Baca Juga: Terharu Banyak Ditawari Donor Ginjal dari Pengikut di Instagram, Vidi Aldiano: Bukan Buat Duit, Orang Random Bisa Sebaik Itu..

  1. Makanan tinggi sodium

Konsumsi banyak sodium yang merupakan bahan dalam garam dapat meningkatkan jumlah kalsium yang harus diolah oleh ginjal.

Kondisi ini dapat memicu terbentuknya kristal atau batu ginjal yang dapat menyumbat saluran kemih.

Jadi, batasi konsumsi makanan yang mengandung garam.

Makanan kemasan rata-rata mengandung sodium tinggi seperti makanan kaleng, sosis, nugget, makanan cepat saji, kecap, dan saus.

Baca Juga: Kini Hidup Hanya dengan Satu Ginjal, Vidi Aldiano Tolak Lakukan Transpalasi: Gue Belum Butuh dan Jangan sampai Butuh Ginjal Lagi..

  1. Sumber protein hewani

Daging merah, daging unggas, dan kerang-kerangan adalah makanan yang tinggi protein hewani.

Ragam makanan ini dapat melakukan dua hal pada tubuh yang bisa memicu batu ginjal.

Makanan protein hewani dapat membuat tubuh membuat lebih banyak asam urat.

Kemudian, makanan ini bisa merampas sistem sitrat, suatu zat yang membantu menjauhkan dan mencegah batu yang sudah ada tumbuh.