Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Film Milea: Suara Dari Dilan Extended akan segera tayang pada 31 Desember 2020 mendatang di bioskop.
Menanggapi hal ini, pemeran Milea, yaitu Vanesha Prescilla, mengungkapkan bahwa banyak para fans yang tak sabar menantikan kehadiran film ini.
"Liat antusias tanggapan temen-temen apalagi penggemar Dilan mereka antusiasnya masih sama, Liat mereka antusias seneng banget!" ungkap Vanesha Prescilla saat dikutip Grid.ID di Live Zoom, Kamis (17/12/2020).
Baca Juga: Pernikahan Adipati Dolken dan Canti Tachril Hari Ini Digelar Secara Tertutup
Begitupula dengan pemeran Nandan, Debo Andryos, mengungkapkan antusias para fans akan film Milea: Suara Dari Dilan Extended.
"Kemarin sempat ngepost film Milea, responnya excited, wah ini serius pada nanya apa bedanya, aku pribadi seneng lah, apalagi bioskop mulai tayang lagi, mengobati rasa kangen," ungkap Debo Andryos.
Terlebih lagi, Debo Andryos merasa hal ini menjadi reuni dan mengobati rasa rindu pada para pemain film.