Tak hanya itu, keduanya juga sudah digadang-gadang akan segera naik pelaminan.
Namun tidak ada kejelasan mengenai hubungan keduanya, hingga Ayu Ting Ting kini memiliki seorang kekasih yang bernama Adit Jayusman.
Ya, santer diperbincangkan jika Ayu Ting Ting dan Adit Jayusman akan menikah pada tahun 2021 mendatang.
Bahkan, kabar tersebut tampak dibenarkan oleh ayah Ayu Ting Ting, Abdul Rozak.
Melansir dari Kompas.com, Abdul Rozak tampak membagikan kabar terbaru mengenai pernikahan sang putri kesayangan dengan Adit Jayusman.
Hal itu diungkapkan Abdul Rozak saat memberikan hak suara pada Pilkada Depok 2021.
Ayah Ayu Ting Ting itu mengatakan jika sang putri akan menikah pada tahun 2021.
"Tahun depan, insya Allah. Nanti ya dikasih tahu, doain saja," ujar Abdul Rozak.
Bahkan, Abdul Rozak pun membenarkan jika Ayu Ting Ting telah melakukan fitting baju pengantin beberapa waktu lalu.
Ia pun tampak meminta doa kepada para netizen untuk keluarga Ayu Ting Ting.