Regi Datau tiba-tiba naik pitam saat memergoki Ayu Dewi membuka-buka lemari pakaiannya.
Usut punya usut, Regi Datau kesal lantaran menduga Ayu Dewi habis berbelanja barang-barang dengan seenaknya.
Hal ini seperti yang terlihat pada postingan YouTube MrsAyuDewi, yang diunggah pada (16/12/2020) lalu.
"Eh dah pulang, aku lagi ngevlog. Ini ngerapiin baju kamu," ujar Ayu Dewi ramah menyambut kepulangan sang suami.
Namun, Regi Datau justru berkacak pinggang sambil melontarkan tuduhan pada sang istri.
"Kamu tu belanja-belanja lagi ya?" tanya Regi tegas.
"Enggak," jawab Ayu.
"Beli taskan? Iya kan?" tanya Regi lagi.