Grid.ID - Tak bisa dipungkiri, di masa pandemi masker dan hand sanitizer menjadi dua hal penting yang wajib dibawa saat beraktivitas di luar rumah.
Agar terhindar dari virus corona, kita tidak hanya bisa menggunakan hand sanitizer, tapi juga bahan lain yang lebih mudah untuk didapatkan.
Seorang ahli virologi mengungkapkan bila beberapa bahan dapur bisa jadi alternatif hand sanitiZer untuk membunuh virus corona.
Ahli Virus atau Virologist bernama dr. Mohammad Indro Cahyono justru menyebut virus corona yang berada di luar tubuh sangat mudah untuk dihancurkan.
Hal itu diungkapkan dr Indro dalam tayangan YouTube TvOne News yang diunggah, Kamis (19/3/2020) lalu.
dr. Indro juga menyatakan kalau ada bahan di dapur yang terbukti bisa matikan virus corona, loh!
Bahan Dapur yang Bisa Bunuh Virus Corona
Dalam tayangan tersebut, mulanya dr Indro menjelaskan bagaimana struktur tubuh virus tersebut.
Ia mengungkapkan bahwa struktur virus corona ini bagian luarnya terdiri dari lapisan glikoprotein dan protein.
Dikatakan Indro, lapisan tersebut bisa dihancurkan oleh segala macam jenis pelarut lemak.