1. Shelf-stable creamer
Shelf-stable creamer biasa ditemukan ketika kamu membeli kopi di sebuah restoran.
Untuk membuat shelf-stable creamer, pabrik harus menambahkan aditif sintetis sebagai pengawet.
Salah satu aditif yang paling umum digunakan adalah natrium fosfat.
Meskipun dianggap aman oleh FDA, natrium fosfat adalah sesuatu yang harus kamu perhatikan.
Karena menurut Environmental Working Group's Dirty Dozen Guide to Food Additives, aditif ini ada hubungannya dengan peningkatan risiko masalah jantung.
2. Pemanis buatan
Seseorang menjadi aditif kopi karena menambahkan pemanis buatan.
Sampai sekarang, penelitian tentang keamanan pemanis buatan pun beragam.
Sementara Harvard Health mengungkapkan bahwa konsumsi pemanis buatan secara teratur dapat menyebabkan orang mengonsumsi makanan dengan nilai gizi yang rendah, banyak kalori, dan tinggi gula.
Baca Juga: Simak Baik-Baik, Berikut 4 Zat yang Bisa Memicu Keguguran pada Ibu Hamil, Ada Favoritmu?