Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Jung Woo Sung bercerita tentang pengalamannya membantu para pengungsi.
Diketahui jika ia menjabat sebagai duta United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR).
Yang bertugas untuk membantu, melindungi, dan mendampingi para pengungsi yang sedang melakukan proses perpindahan ke tempat baru. Setelah banyak pengalaman ia lalui, akhirnya aktor itu berkesempatan untuk berbicara di acara TV "World Report" yang disiarkan di salah satu stasiun TV Korea, Minggu (27/12/2020).
Saat ditanya mengenai hal yang sangat berkesan untuknya, Jung Woo Sung terlihat kesulitan untuk menjawab.
Karena baginya seluruh pengungsi yang ia temui sangat berkesan dan memiliki cerita tersendiri.
Namun ia akhirnya menjawab jika para pengungsi Rohingya di Bangladesh berhasil membuatnya terkejut.
Baca Juga: Kabar Duka! Ayah dari Aktor Jung Woo Sung Meninggal Dunia
Pasalnya ada sejumlah 900.000 pengungsi yang karena terlalu banyak sudah bisa membuat kota sendiri.