Find Us On Social Media :

Sudah Miliki Rumah Gedongan di Perumahan Elit Ibu Kota, Inul Daratista Mendadak Pamerkan Istana Mewahnya di Kampung Halaman: Kemiskinan yang Membuat Aku Kerja Keras

By Maria Novika Diah Siswari, Selasa, 29 Desember 2020 | 09:51 WIB

Inul Daratista

Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari

Grid.ID - Inul Daratista dikenal sebagai salah satu pekerja seni di bidang dangdut yang kariernya awet hingga saat ini.

Sebagai artis papan atas, Inul Daratista memang memiliki kekayaan yang fantastis.

Selain berhasil membangun kariernya, Inul Daratista juga sukses membangun kerajaan bisnisnya.

Meski tak lepas dari kontroversi, ia tetap berkarya hingga kini sampai di titik sukses.

Baca Juga: Terang-terangan Dengar Penyebab Deddy Corbuzier dan Kalina Ocktaranny Cerai, Inul Daratista dan Adam Suseno Langsung Kicep Khawatirkan Hal Ini, Ayah Azka Corbuzier Beri Sentilan : Pusing kan? Mikir kan Anda?

Apalagi sosok Inul lah yang turut mengumandangkan gema musik dangdut ke berbagai wilayah, baik lokal maupun luar negeri.

Uniknya, kemampuannya tak hanya terbatas pada bidang musik saja.

Dirinya kini pun telah menggeluti bidang usaha dengan mendirikan berbagai macam bisnis.

Salah satunya yang populer adalah usaha karaoke miliknya yang telah hadir di berbagai kota besar di Tanah Air.

Baca Juga: Hartanya Luber-luber hingga Miliki Kerajaan Bisnis Raksasa di Berbagai Bidang, Inul Daratista Tak Malu Bakar Sate Sendiri di Gerobak Langganannya

Bahkan dirinya mampu membangun sebuah rumah mewah di perumahan elit ibu kota.

Namun lewat unggahan Instagram @inul.d pada Minggu (27/12/2020), Inul tiba-tiba memamerkan istana megahnya di kampung halaman.

Dalam unggahan tersebut, Inul menunjukkan foto-foto kediamannya di kampung halaman.

Baca Juga: Padahal Punya Kekayaan Menggunung, Inul Daratista Tak Gengsi Kipas-kipas Sate Bareng Pedagang Sembari Pakai Kaos Oblong dan Celana Kolor saat Pulang Kampung ke Pasuruan: Ini yang Jualan Sate dari Aku Masih Kecil ...

Tak kalah dengan penampakan rumah mewahnya di Jakarta, kesan megah dan elegan juga terlihat pada istananya tersebut.

Bahkan rumahnya tersebut sempat diliput oleh salah satu majalah.

"Griya kampung ini diliput Bintang Home," tutur Inul dalam kolom caption-nya.

Demi membangun rumah ini, ia pun harus bekerja ekstra keras untuk mengumpulkan uang.

Baca Juga: Kulit Mengeluarkan Bercak Merah Saat Positif Covid-19, Dewi Perssik: Aku Ada Alergi Kalsium dan Logam

"Rumah idaman ini kubangun dgn 2thn menyanyi tanpa istirahat,sehari bisa 5-7X tempat hajatan," kenang Inul.

"Sblm hijrah ke Jakarta aku dan suami mati2an menjadi org sukses menaklukkan ibukota ke2 selain Jakarta," sambungnya.

Karena tumbuh besar di lingkungan yang jauh dari kata mewah, Inul pun berusaha keras untuk mengubah nasibnya.

"Kemiskinan yg membuat aku kerja keras,tempat tinggal ini jd rumah peristirahatan dikala mudik kampung dan ketemu saudara2 ngumpul," tuturnya.

Baca Juga: Ceritakan Perjuangannya Dapatkan Hati Fairuz A Rafiq, Sonny Septian: Pas Kenalan Dia Nggak Mau, Sombong Banget!

"Rumah sepetak ber8 msh ditinggalin emakku, buat kenangan," pungkas Inul.

(*)