Find Us On Social Media :

Rizky Febian Buka-bukaan Soal Warisan Sampai Pertanyakan Asetnya yang Raib Usai Meninggalnya Lina Jubaedah, Pengacara Teddy Beri Sangkalan: Nitipnya ke X, Masa Nagihnya ke Z?

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Kamis, 31 Desember 2020 | 12:04 WIB

Teddy dan Rizky Febian

Grid.ID – Sepeninggal Lina Jubaedah, anak-anak Sule justru terlibat perseteruan dengan suami mendiang, yakni Teddy.

Pasalnya, tiada angin tiada hujan Teddy mendadak muncul untuk mengungkit soal harta gono-gini.

Tak main-main, Teddy menuding adik Rizky Febian, Putri Delina telah mengambil warisan Lina Jubaedah yang tersimpan di dalam bank tanpa seizinnya.

Baca Juga: Bak Air Susu Dibalas dengan Air Tuba Usai 5 Bulan Asuh Bayi Lina Tanpa Bayaran, Pengasuh Bintang Bongkar Kelakuan Teddy yang Membuat Dirinya Naik Darah: Dasar Gak Tahu Terima Kasih!

Tak terima kehidupan adiknya diusik, Rizky Febian pun pasang badan dan menggelar konferensi pers di hadapan para awak media.

Momen ini terekam dalam YouTube Surya Citra Televisi (SCTV) pada 20 Desember 2020.

Pelantun ‘Kesempurnaan Cinta’ itu buka suara dengan menyebut bahwa warisan Lina Jubaedah yang diambil Putri Delina dari bank memang merupakan hak miliknya dan adik-adiknya.

Baca Juga: Kini Singgung Warisan Mendiang Lina Jubaedah yang Seolah Dibawa Kabur Putri Delina, Teddy Sempat Ditantang Mantan Istri Sule di Awal Perkenalan Sebelum Menikah: Risikonya Berat

Bak serang balik ayah tirinya itu, Rizky Febian menguak kisah mengejutkan soal uang hasil kerja kerasnya dititipkan pada sang ibunda, Lina Jubaedah sejak 2015 silam.

Dalam kesempatan itu, penyanyi yang akrab disapa Iky ini mempertanyakan uangnya yang dijadikan aset seperti indekos, vila di Bandung, serta toko material oleh almarhum.

"Yang mau dipertanyakan adalah otomatis itu adalah hak saya, jadi ke mana? Kan mama sudah tidak ada sekarang, saya pertanyakan hak saya ke mana? Jika ada pemasukan, pemasukannya berapa dan di mana?" tanya Rizky Febian.

Rizky Febian juga mempertanyakan keberadaan terkini perhiasan senilai Rp 2 miliar milik ibunya, serta mobil Innova yang digunakan sebagai kendaraan sehari-hari oleh mendiang.

Betapa terkejutnya Rizky Febian saat tahu indekos miliknya itu dipajang di situs jual beli untuk dilelang.

Baca Juga: Hatinya Terenyuh Melihat Anak Lina Jubaedah Tak Ada yang Merawat, Pengasuh Bintang Kini Buka Suara Soal Perhiasan Gelang yang Lenyap Usai sang Bayi Kembali ke Asuhan Teddy: Udah Nggak Ada

"Tiba-tiba ada dua orang taruh iklan kosan itu, yang satu orang sempat kami tegur, yang satu lagi ngeyel dia bikin iklan lagi, sedangkan itu bukan haknya," imbuhnya di hadapan wartawan.

Sayangnya, bantahan Rizky Febian ini justru mendapat sangkalan dari pihak Teddy yang diwakili oleh pengacaranya, Ali Nurdin.

Dilansir YouTube HITZ INFOTAINMENT pada Selasa (29/12/2020), Ali Nurdin justru menyuruh Rizky Febian dan kuasa hukumnya untuk mencari tahu lagi soal hukum waris.

Baca Juga: Paranormal Kejawen Terawang Akal Bulus Teddy yang Getol Minta Harta Warisan Lina Jubaedah, Mbak You: Gak Mau Susah, Maunya Duit dan Duit

Pasalnya, ia beranggapan kliennya berhak mendapat bagian dari warisan Lina Jubaedah berdasarkan aturan harta gono-gini.

Lawyer harus menguasai dan memahami hukum waris dan hukum perkawinan.”

“Yang namanya harta warisan bisa datang dan bisa timbul dari mana saja dan salah satunya bisa berasal dari harta gono-gini,” tutur Ali Nurdin di YouTube HITZ INFOTAINMENT.

Menurut sang pengacara, Teddy seharusnya berhak lantaran ia merupakan suami mendiang Lina Jubaedah.

“Dihitung saja, kalau dibeli pada saat pernikahan dengan almarhum, tanya dia ke lawyer di manapun yang ada, ke kiai di manapun berada.”

Baca Juga: Bukan Soal Warisan yang Kini Diributkan Teddy Habis-habisan, Putri Delina Nangis Ingat Permintaan Tak Terduga Lina Jubaedah di Masa-masa Terakhirnya : Itu yang Selalu Terngiang-ngiang

“Itu penghitungan warisan seperti apa, tolong tanya pada ahlinya!”

“Yang jadi ahli warisnya ya anak-anaknya dan suaminya yang baru.”

“Mudah sebenarnya kalau ada kemauan dan itikad baik untuk menyelesaikan masalah ini,” tutur Ali Nurdin.

Baca Juga: Ramal Keputusan Lina Jubaedah Saat Rela Dinikahi Teddy, Mbak You Sebut Harta Mantan Istri Sule Bakal Ludes: Nggak Ada Hokinya Nikah Sama Teddy

Ali Nurdin pun tak ketinggalan untuk mengomentari pernyataan Rizky Febian yang mempertanyakan asetnya yang raib setelah dititipkan pada Lina Jubaedah.

“Soal uang yang dititipkan itu, nitipnya ke siapa? Masa nitipnya ke X, nagihnya ke Z. Kan nggak nyambung.”

“Kebetulan almarhum sudah meninggal kan tinggal dilacak transaksi keuangannya.”

“Saya juga nggak mengharap saudara Teddy mengambil yang bukan miliknya,” pungkasnya.

Baca Juga: Mendadak Kembali Ungkit Soal Tuduhan Pembunuhan dan Kejanggalan Kematian Lina Jubaedah yang Dialamatkan ke Kliennya, Pengacara Teddy Koar-koar: Teddy Tuh Kasihan Loh Sebetulnya

(*)