Find Us On Social Media :

Virus Covid-19 Hanya Mampir Satu Hari di Tubuhnya, Maia Estianty: Apa Mungkin Imunku Imun Superman

By Hana Futari, Kamis, 31 Desember 2020 | 13:00 WIB

Maia Estianty

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Maia Estianty sempat dinyatakan positif Covid-19 pada 20 Desember 2020 melalui tes PCR Swab.

Beruntung, dalam pemeriksaan selanjutnya satu hari kemudian, Maia Estianty dinyatakan negatif Covid-19.

"Ini hari kedua aku test swab PCR dan ini tanggal 21 Desember dan hasil swabnya, aku negatif," kata istri Irwan Mussry seperti dikutip Grid.ID dari saluran YouTube Maia AlElDul TV, Rabu (30/12/2020).

Baca Juga: Teka-teki Maia Estianty Terpapar Covid-19 Akhirnya Terjawab, Istri Irwan Mussry Beberkan Kronologinya: Minggu Positif, Hari Senin Negatif

Maia pun menunjukkan ekspresi terkejut lantaran hanya dalam hitungan satu hari, virus Covid-19 yang ada di tubuhnya sudah tak lagi terdeteksi.

"Ternyata virus covidnya dalam waktu 1x24 jam sudah mati dalam tubuhku. Bisa gitu ya?Aku sampai, waw cepat sekali," kata mantan istri Ahmad Dhani ini.

Maia Estianty pun berpikir jika imun di dalam tubuhnya memiliki kekuatan ekstra bak super hero.

Baca Juga: Sepekan Berlalu, Maia Estianty Akui Sempat Terpapar Covid-19, Istri Irwan Mussry: Doain Gue Ya Guys

"Apa mungkin ini imunku imun superman sehingga bisa bikin virusnya cuma mampir doang dan enggak sempat menginfeksi diriku terus dia langsung mati," asumsi mantan rekan duet Mulan Jameela ini.

Maia Estianty sendiri tak begitu khawatir ketika dirinya divonis positif Covid-19.

Pasalnya, ibu dari Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani ini tak mengalami gejala yang umumnya dirasakan oleh pasien Covid-19.

Baca Juga: Maia Estianty Beberkan Kronologi Divonis Positif Covid-19, Sempat Makan Malam Bareng Bunga Citra Lestari Hingga Daniel Mananta: Mungkin Ada Salah Satu Temanku yang Sudah Terpapar

"Aku enggak panas, enggak demam, enggak batuk, enggak pilek, tiba-tiba diswab karena kebetulan untuk syuting Indonesian Idol, aku positif," tutup Maia Estianty.

(*)