Find Us On Social Media :

Tinggalkan KeyEast Entertainment, Ju Ji Hoon Tanda Tangan Kontrak dengan Agensi Baru yang Banyak Menaungi Aktor Terkenal

By Citra Widani, Selasa, 5 Januari 2021 | 10:45 WIB

Ju Ji Hoon

Ju Ji Hoon terkenal dengan melakoni banyak peran spesial di beberapa drama terkenal.

Termasuk "Hyena", "Kingdom", dan drama fenomenal "Princess Hours".

H& Entertainment mengaku akan sepenuhnya mendukung Ju Ji Hoon untuk melebarkan kemampuannya dalam dunia akting.

"Kami akan melakukan yang terbaik untuk mendukungnya sehingga dia dapat membangun karir akting yang lebih kuat," sambungnya. 

Baca Juga: Alami Masalah Kesehatan Mental, Aron NU'EST Bakal Hiatus dari Dunia Hiburan

Bukan pertama kalinya H & Entertainment membawahi aktor, agensi ini adalah rumah bagi banyak pemain drama terkenal.

Di antaranya Jung Ryeo Won, Son Dam Bi, Kwak Dong Yeon, Jung In Sun, Krystal f (x), dan banyak lagi.

Saat ini Ju Ji Hoon tengah membintangi drama "Mount Jiri" yang dijadwalkan tayang pada tahun ini.

(*)