Find Us On Social Media :

Nudie Jeans, Brand Paling Transparan dalam Produksi Denim di Dunia, Buka 'Nudie Jeans Repair Shop' Ke-2

By Grid, Rabu, 6 Januari 2021 | 17:37 WIB

Nudie Jeans, Brand Paling Transparan dalam Produksi Denim di Dunia, Buka Nudie Jeans Repair Shop Ke-2

Nudie Jeans juga menjual denim bekas layak pakai dan menawarkan tukar tambah denim.

Koleksi yang akan ada di Nudie Jeans Repair Shop terbaru ini meliputi celana denim, t-shirt, shirt, jaket, ikat pinggang dan aksesoris dengan harga Rp 200.000,- hingga Rp 4.000.000,- Nudie Jeans Repair Shop juga menyediakan layanan perbaikan selamanya tanpa tambahan biaya.

Baca Juga: Tampil Simpel dan Modis, Intip Gaya Fashion Marsha Aruan yang Tetap Kece Padu Padankan Celana Jeans Panjang!

Mengenai Nudie Jeans sustainability concept

Sejak diperkenalkan pertama kali pada tahun 2001 di Goteborg oleh Maria Erixon Levin, Nudie Jeans sangat fokus pada sustainability/keberlanjutan dan merupakan salah satu brand denim yang dihormati di dunia.

Produk Nudie Jeans terbuat dari 100% kapas organik, memiliki tanggung jawab sosial dan transparansi sistem produksi.

Nudie Jeans terbuat dari 100% kapas organik yang tersertifikasi yang berarti tidak ada penggunan bahan kimia dalam proses pembuatannya sehingga tidak membahayakan bagi pekerja dan tanah area tanam kapas masih dapat digunakan untuk tanaman pokok dan lainnya sebelum waktu panen kapas.

Nudie Jeans juga mengurangi penggunaan air melalui water management dan mereparasi denim agar bisa digunakan lagi, yang berarti menghemat air.

Nudie Jeans juga mendukung sistem pengupahan yang baik sebagai bagian dari tanggung jawab sosial.

Baca Juga: Tomboi Pakai Celana Model Sobek, Penampilan Inul Daratista Tuai Pujian Setinggi Langit dari Netizen, Intip Potret Modisnya!

Transparansi sistem produksi dilakukan dengan pemilihan pemasok yang memiliki nilai yang sama dengan Nudie Jeans.

Nudie Jeans juga tergabung dalam Fair Wear Foundation, dimana Nudie Jeans mendapat penghargaan “Best Practice Award” pada tahun 2014 dan terus berada di peringkat teratas selama 6 tahun berturut-turut.

Penghargaan ini diberikan atas upaya meningkatkan kehidupan sosial melalui kemitraan dengan pelaku industri.

Di tahun 2019, Nudie Jeans telah memperbaiki 63.281 lembar denim dan 11.573 lembar denim bekas dikumpulkan untuk diolah kembali.

Ini berarti Nudie Jeans telah menghemat 50.000 kilo limbah tekstil, dengan mereparasi denim, dan menghemat 441.000 ton air jika digunakan untuk produksi denim baru.

(*)