Find Us On Social Media :

Khawatir Pasca Sempat Dinyatakan Positif Covid-19, Irfan Hakim Singgung Soal Lukisan Terakhir: Jangan-jangan Ini yang Akan Dipajang di Pusara...

By Annisa Dienfitri, Jumat, 8 Januari 2021 | 15:13 WIB

Irfan Hakim

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Sempat dinyatakan positif terpapar virus Covid-19, kini presenter Irfan Hakim bisa bernapas lega.

Pasalnya berdasar hasil tes terakhir, Irfan Hakim telah dinyatakan negatif dari virus Covid-19.

Hal tersebut dituturkan Irfan Hakim melalui unggahan di Instagram, Jumat (8/1/2020).

Baca Juga: Jadi Mantan yang Siap dan Sigap 24 Jam untuk Awkarin, Gangga Kusuma Didukung Netizen untuk Langgengkan Lagi Hubungannya dengan Sang Selegram: Yuk Bisa Yuk Balikan!

"Alhamdullilah masih diberikan umur, masih diberi sehat. Masih diberikan kesempatan memperbaiki diri," tulis Irfan seperti Grid.ID kutip.

"Alhamdulillah udah negatif Covid," lanjutnya.

Seraya memperlihatkan lukisan wajahnya, Irfan mengaku sempat khawatir gambar tersebut yang bakal menghiasi pusaranya.

Baca Juga: Dua Puluh Tahun Bertahan dalam Pernikahan Penuh Air Mata, Nita Thalia Beri Kekuatan pada Istri-Istri Lain yang Sempat Dikecewakan Suaminya agar Tetap Kuat dan Percaya Diri

Syukurnya, kekhawatiran bapak 5 anak ini tidak terjadi.

"Sempet kepikir jangan-jangan lukisan ini jadi lukisan terakhir yang akan dipajang di pusaran. Naudzubillahi min dzalik," ucapnya.

"Alhamdullilah sekarang lukisan itu sudah terpajang di ruang keluarga," lanjut Irfan.