Find Us On Social Media :

Ditemukan Serpihan Ban hingga Celana Anak Kecil Berwarna Pink di Lokasi Jatuhnya Sriwijaya Air SJ182, Anggota Tim Penyelam: Pesawat Hancur Total..

By Annisa Dienfitri, Minggu, 10 Januari 2021 | 12:22 WIB

Tim Kopaska TNI AL menemukan bagian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 setelah melakukan penyelaman di sekitar Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu, Jakarta pada Minggu (10/1/2021) pagi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Mayor Laut Komandan KRI Kurau Nur Rohim, mengatakan telah menemukan beberapa serpihan badan pesawat Sriwijaya Air SJ182.

Selain serpihan badan pesawat, ditemukan juga celana anak kecil berwarna merah muda dan serpihan ban pesawat.

"Pukul 08.30 KRI Kurau menemukan serpihan ban, kemudian celana pink anak kecil, kemudian beberapa serpihan pesawat," tutur Nur Rohim.

Baca Juga: Terkejut Saat Tahu Diego Mamahit Jadi Kopilot Pesawat Sriwijaya Air SJ-182, Kakak Sepupu Korban: Rencananya Dia Berangkat ke Padang, Bukan Pontianak....

Sementara dilansir dari Kompas.com, anggota tim penyelam Kopaska TNI AL, Mayor Laut Edi Tirtayasa mengatakan kondisi pesawat Sriwijaya Air SJ 182 hancur berkeping-keping.

Kondisi pesawat yang berkeping tersebut ditemukan di tempat penyelaman sekitar Perairan Kepulauan Seribu, Jakarta.

Baca Juga: 1 Keluarga Ini Sempat Lakukan Video Call Sebelum Menjadi Korban Sriwijaya Air yang Jatuh, Ikbal: Saya Juga Nggak Tahu Mereka Berangkat Hari Ini

“Di dalam laut ada serpihan pesawat. Pesawat hancur total,” ujar Edi di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta pada Minggu (10/1/2021) pagi.

Diberitakan sebelumnya, Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dinyatakan hilang kontak sejak Sabtu (9/1/2021) pukul 14.40 WIB.

Pesawat di bawah kemudi Captain Afwan itu membawa 40 penumpang dewasa, 7 anak-anak, 3 bayi dan 6 awak kabin.

(*)