Susu diketahui dapat meningkatkan kadar insulin, terlepas dari pengaruhnya terhadap gula darah, yang dapat memperburuk keparahan jerawat.
Baca Juga: Mau Tampil Seksi tapi Ada Jerawat di Punggung? Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasi Yuk!
Susu sapi juga mengandung asam amino yang merangsang hati untuk memproduksi lebih banyak IGF-1, yang telah dikaitkan dengan perkembangan jerawat.
3. Makanan Cepat Saji
Jerawat sangat berhubungan dengan makan makanan gaya Barat yang kaya kalori, lemak, dan karbohidrat olahan.
Makanan cepat saji, seperti burger, nugget, hot dog, kentang goreng, soda, dan milkshake, adalah makanan andalan khas Barat dan dapat meningkatkan risiko jerawat.
Baca Juga: Mengenal 8 Manfaat Buah Naga, Si Merah yang Jadi Primadona untuk Kesehatan hingga Kecantikan
Satu penelitian terhadap lebih dari 5.000 remaja dan dewasa muda Tiongkok menemukan bahwa diet tinggi lemak dikaitkan dengan peningkatan risiko 43% mengembangkan jerawat.
Sering makan makanan cepat saji meningkatkan risiko jerawatan sebesar 17% .(*)