Find Us On Social Media :

Tak Berpangku Tangan Meskipun Kini Jadi Nyonya CEO, Maia Estianty Ternyata Nyambi Jualan Kosmetik Berbahan Caviar Seharga Rp 4 Juta Usai Diperistri Irwan Mussry

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Kamis, 14 Januari 2021 | 09:22 WIB

Maia Estianty dan Irwan Mussry

Grid.ID – Rona-rona bahagia tampaknya selalu musisi sekaligus mantan personel Duo Ratu, Maia Estianty usai menjadi istri pengusaha Irwan Mussry.

Mengikat janji suci pada 29 Oktober 2018 silam, tak terasa 2 tahun sudah Maia Estianty dan Irwan Mussry menikah.

Kebahagiaan Maia Estianty semakin bertambah lantaran dewi fortuna seolah menaungi nasibnya setelah membina rumah tangga dengan Irwan Mussry.

Baca Juga: Jarang Tersorot Kamera, Intip Cantiknya Mantan Pacar Dul Jaelani yang Sempat Diantar Pulang Sebelum Kecelakaan Maut Menimpa Putra Bungsu Maia Estianty

Bagaimana tidak, dari berbagai unggahan Instagramnya @maiaestiantyreal, juri Indonesian Idol 2021 ini tampak kerap diboyong sang suami untuk plesiran ke luar negeri menggunakan pesawat jet pribadi.

Belum lagi dengan fashion mewah keluaran brand ternama dunia dan berharga selangit yang kerap menghiasi tampilannya.

Wajar jika Maia Estianty bisa mendapatkannya lantaran jika menilik lebih jauh terungkap bahwa sosok Irwan Mussry bukanlah orang sembarangan.

Bukan kaleng-kaleng, belakangan diketahui ia merupakan CEO dan Presiden Direktur PT Timerindo Perkasa International (TPI/Time International) yang tak lain adalah perusahaan jam tangan ternama.

Baca Juga: Perceraiannya dengan Ahmad Dhani Goreskan Luka Menganga di Hatinya, Maia Estianty Akui Sempat Trauma Jalin Kasih dengan Pria Sebelum Bertemu dengan Irwan Mussry: Gak Mau Nikah Ketiga atau Keempat Kalinya!

Namun, gelimangan harta Irwan Mussry ini tak lantas membuat Maia Estianty berpangku tangan.

Pasalnya, pelantun ‘Teman Tapi Mesra’ ini ternyata banting tulang berjualan kosmetik di sela-sela kesibukannya sebagai musisi.

Bukan kosmetik sembarangan, kosmetik yang dijual oleh Maia Estianty ternyata berkualitas premium dengan harga jutaan rupiah.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Girangnya Maia Estianty Lihat Wajah Irwan Mussry Terpampang di Majalah Lawas Tahun 2005, Hingga Arie Untung Kenang Kebaikan Captain Afwan yang jadi Kakak Kelas SMA

Fakta ini terungkap dari situs resmi maiathequeen.com yang memuat daftar harga kosmetik bermerek EMK yang dijual Maia Estianty.

Seperti contohnya produk bernama MK White Caviar yang dibanderol seharga Rp 2.436.000,00 untuk satu botolnya.

Usut punya usut, krim tersebut mengandung 2 bahan baku super mahal, yakni stem cell dan caviar.

Terdapat pula produk lainnya dengan harga lebih mahal lantaran menembus angka Rp 4 juta.

Baca Juga: Jadi Istri Konglomerat dan Miliki Karier Mentereng, Maia Estianty Cuek Gelantungan di Kapal dengan Editan Kocak bak Monyet, El Rumi: Ternyata Keturunan Banyolku dari Sini

Sedikit menilik lebih jauh, caviar sendiri telah kondang dengan reputasinya sebagai bahan makanan berharga selangit.

Melansir Kompas.com, caviar adalah telur ikan yang disajikan pada hidangan restoran dengan harga relatif mahal.

Harga caviar yang bisa mencapai puluhan juta rupiah membuatnya jadi salah satu bahan makanan paling mahal di dunia.

Baca Juga: Batal Jadi Mertua, Maia Estianty Girang dapat Kiriman Hadiah Tahun Baru dari Marsha Aruan

Salah satunya caviar beluga yang punya kualitas bagus dan harga mahal adalah yang ditangkap secara liar.

Masih melansir sumber yang sama, caviar beluga bisa dijual seharga Rp 35 juta untuk berat 250 gram. (*)