Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti
Grid.ID - Sepuluh tahun mengarungi kehidupan rumah tangga, keharmonisan Zaskia Sungkar dan Irwansyah tak perlu diragukan lagi.
Jatuh bangun diuji dalam memiliki momongan, keduanya justru dinilai menjadi pasangan yang menginspirasi.
Ya, terlebih untuk pasangan suami istri yang memiliki nasib serupa.
Tabah dan sabar menantikan hadirnya momongan, kini mimpi terbesar dalam kehidupan rumah tangga mereka akan segera terwujud.
Berjuang nyaris 10 tahun lamanya, kini usia kandungan Zaskia Sungkar dikabarkan telah memasuki bulan ketujuh.
Tak sabar berganti status sebagai orang tua, baru-baru ini Zaskia Sungkar dan Irwansyah kembali bernostalgia dengan perjalanan peliknya.
Dikutip Grid.ID dari Youtube Ussy Andhika, Rabu (13/1/20200, Zaskia Sungkar dan Irwansyah tak mengelak sempat tersentil dengan beberapa guyonan dari orang-orang di sekitarnya.
"'Anaknya mana'. Itu guyonan tu sebenernya kayak cuma becandaan ya, tapi buat orang-orang yang gitu, 'tek' gitu loh," terang Irwansyah.
"Dibilang gak bisa, masak sih gue gak bisa, terus kalau misalkan dibilang bisa ya belum punya, gimana," imbuhnya. Namun, mengingat kondisinya yang demikian, mau tak mau keduanya harus tabah dan bersabar.
Tak hanya Irwansyah, hal serupa juga dirasakan oleh Zaskia Sungkar.
Hanya saja, Zaskia mengaku beruntung memiliki suami yang bisa berkompromi dan saling memahami kekurangan masing-masing.
"Justru yang bikin gak tenang itu omongan-omongan kayak gitu," jelas Zaskia.
"Cuman balik lagi gini sih, kalau menurut aku kuatin antara suami istrinya dulu," imbuhnya.
"Saling percaya dulu," celetuk Irwansyah.
Ya, untuk menguatkan hati dengan pertanyaan-pertanyaan tersebut, Zaskia Sungkar mengaku harus membangun pondasi kepercayaan dan ketabahan yang lebih dengan Irwansyah.
Menguatkan dan tak saling menyalahkan, diakui Zaskia Sungkar menjadi kunci utama dalam membangun pondasi tersebut.
Alhasil, perlahan-lahan Zaskia Sungkar dan Irwansyah berhasil menyikapi keadaan dengan baik.
"Kita bener-bener harus gandengan tangan, kita harus kuat dulu," ujarnya.
"Kita karena apa? Kita nikah bukan karena mau punya anak, kita nikah karena saling sayang dan nyari pahala dan surga sama-sama, tujuannya itu dulu," imbuhnya.
(*)