"Selamat jln Ibu Farida Pasha, sudah pernah menjadi penghibur bagi kami di masa kecil kami. Semoga amal baktimu di dunia ini mendapatkan tempat yg layak disisi Tuhan," tulis @fransiskusklaus2.
Seperti diketahui, kabar duka Farida Pasha meninggal diumumkan oleh sang cucu, Ify Alyssa.
Hal itu ia sampaikan lewat Instagram storynya.
Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Farida Pasha Pemeran 'Mak Lampir' Positif Covid-19
"Assalamulaikum wr.wb. Innalillahi wa inna ilaihi raajiuun. Telah berpulang ke rahmatullah ibunda/nenek tercinta Hj.Farida Pasha binti Ali Husen," tulis Ify Allysa dalam Instagram storynya.
"Atas segala kekhilafan beliau semasa hidupnya kami mohon dibukakan yang sebesar-besarnya," "Terimakasih atas segala bentuk perhatian, dukungan, dan doa yang telah disampaikan sama beliau selama sakit hingga saat terakhirnya. Wassalamualaikum wr.wb," tuturnya.
Farida Pasha meninggal lantaran terpapar Covid-19.
Farida Pasha sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit Tarakan, Jakarta Pusat sejak 13 Januari.
Tiga hari menjalani perawatan, Farida Pasha pun mengembuskan napas terakhir pada 16 Januari 2021 sekitar pukul 19.35 WIB.
Jenazah Farida Pasha dimakamkan pada Minggu (17/1/2021) sekira pukul 07.00 WIB.
(*)