Oleh sebab itu, sebagai antisipasi agar tidak mengalami happy hypoxia, kamu perlu sering-sering mengecek saturasi oksigen di dalam tubuhmu.Kamu tidak perlu pergi ke rumah sakit untuk mengecek saturasi oksigen karena ada alat bernama pulse oxymeter yang dijual bebas di apotek atau toko alat kesehatan.
Pulse oxymeter adalah alat untuk mengecek saturasi oksigen dalam darah yang penggunaannya mudah dan bisa dibawa kemana-mana karena bentuknya kecil.
Baca Juga: Wanita Wajib Tahu! Menopause di Usia Muda Ternyata Sangat Mungkin, Apa Penyebabnya?Cara penggunaannya mudah, kamu hanya perlu memasukkan jarimu kea lat yang bentuknya seperti penjepit lalu tekan tombolnya.Alat itu kemudian akan mengeluarkan berkas cahaya yang melewati darah di jarimu untuk mengukur oksigen.Selanjutnya dalam waktu yang singkat, biasanya sekitar delapan detik, alat tersebut akan menampilkan kadar oksigen dalam darah serta detak jantungmu.Umumnya, hasil yang ditampilkan pada pulse oxymeter mempunyai akurasi yang cukup tinggi, namun hal itu juga bergantung pada kualitas dari merk alat tersebut.
Baca Juga: Aura Kasih Curhat Habis Operasi Pecah Gendang Telinga, Simak Gejala-gejala Gendang Telinga Pecah IniJadi, jika kamu hendak membeli pulse oxymeter, pastikan bahwa merek tersebut terpercaya dan berkualitas.Perlu diingat bahwa kadar oksigen dalam darah pada orang yang sehat adalah minimal 95 persen.Artinya, jika oxymeter kamu menampilkan angka yang lebih rendah dari 95 persen pada bagian SpO2, kamu harus segera mencari pertolongan medis.
(*)